Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Piala Presiden: Disikat Persib, Sriwijaya FC Langsung Evaluasi

Kapten Sriwijaya FC asal Korea Selatan Yu Hyun-koo tak terlalu menyesalkan kekalahan 0-1 dari Persib Bandung dalam partai pembuka Piala Presiden 2018.
Persib Bandung tengah berlatih./Antara-Fikri Yusuf
Persib Bandung tengah berlatih./Antara-Fikri Yusuf

Bisnis.com, JAKARTA - Kapten Sriwijaya FC asal Korea Selatan Yu Hyun-koo ‎tak terlalu menyesalkan kekalahan 0-1 dari Persib Bandung dalam partai pembuka Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Selasa (16/1/2018).

Di laga ini,  gelandang Persib yang juga berkebangsaan Korsel, Oh In-Kyun menghadirkan petaka buat Laskar Wong Kito setelah tembakan kaki kirinya pada menit ke-55 tak mampu dibendung kiper Teja Paku Alam.

"Hari ini, kita sudah main sungguh-sungguh dan hasilnya kita kalah. Tapi ini bukan masalah," kata Yu usai pertandingan sebagaimana dilansir website resmi Persib Bandung.

‎Yu mengatakan timnya akan melakukan evaluasi atas kekalahan ini. Dia berjanji memperbaiki penampilan di dua pertandingan selanjutnya.

Tergabung di Grup A, Sriwijaya FC akan menghadapi PSM Makassar, 21 Januari 2018 dan PSMS Medan di partai terakhir, 26 Januari 2018.

"Kita masih ada waktu dan punya dua pertandingan. Setelah pertandingan ini, kamikita akan evaluasi dulu kekurangan tim dan akan terus maju ke depan," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Persib.co.id
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper