Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Italia: Kalah Lagi, Penyakit Inter Kambuh Lagi

Masalah inkonsistensi yang menjadi penyakit Inter Milan dalam beberapa musim terakhir tampaknya kembali kambuh setelah pasukan Luciano Spalletti itu dikalahkan Sassuolo dengan skor 1-0 pada Liga Italia pekan ke-18 di Stadion Mapei, Sabtu (23/12/2017).
Luciano Spalletti/Reuters-Giorgio Perottino
Luciano Spalletti/Reuters-Giorgio Perottino

Bisnis.com, JAKARTA - Masalah inkonsistensi yang menjadi "penyakit" Inter Milan dalam beberapa musim terakhir tampaknya kembali kambuh setelah pasukan Luciano Spalletti itu dikalahkan Sassuolo dengan skor 1-0 pada Liga Italia pekan ke-18 di Stadion Mapei, Sabtu (23/12/2017).

Kekalahan ini merupakan yang kedua kalinya secara berturut-turut setelah mereka ditaklukkan Udinese 3-1 pada pekan lalu, yang membuat posisi Inter Milan melorot dari puncak klasemen ke urutan tiga dengan perolehan 40 poin.

Inter bahkan bisa turun ke posisi empat karena tim peringkat empat, AS Roma, yang terpaut dua poin masih menyisakan dua laga tersisa.

Dalam beberapa musim terakhir, Inter memang mampu menang atau setidaknya menahan imbang tim-tim tangguh Liga Italia seperti Juventus, Napoli atau AC Milan. Namun mereka justru kerepotan jika menghadapi tim-tim yang di atas kertas semestinya bisa mereka kalahkan.

Sebaliknya, raihan tiga poin ini penjadi tonggak penting bagi pelatih baru Sassuolo, Beppe Iachini, yang bertugas mempertahankan klub itu di kompetisi teratas Liga Italia.

Inter yang menerapkan taktik penguasaan bola sebenarnya memiliki peluang lewat tendangan Candreva dan tandukan Ivan Perisic, namun upaya itu tidak cukup merepotkan kiper Andrea Consigli.

Tim tuan rumah justru memimpin 1-0 melalui gol sundulan Diego Falcinelli yang menyambar umpan diagonal Matteo Politano pada menit 34.

Kapten Inter, Mauro Icardi, yang telah mencetak 17 gol dalam 17 laga Seri A justru tidak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Eksekusi penalti Icardi imbas pelanggaran handball Acerbi mampu ditinju Consigli sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

Spalletti yang memasukkan Dalbert, Eder dan Joao Mario pun tidak menemukan formula yang tepat untuk membongkar pertahanan Sassuolo sehingga skor 1-0 bertahan hingga laga usai, demikian Football Italia.

Susunan pemain:

Sassuolo: Consigli; Lirola, Goldaniga, Acerbi, Peluso; Missiroli, Magnanelli, Duncan (Cannavaro 95); Berardi (Ragusa 62), Falcinelli, Politano (Mazzitelli 83)

Inter: Handanovic; Joao Cancelo, Skriniar, Miranda (Joao Mario 80), D’Ambrosio (Dalbert 77); Gagliardini, Borja Valero; Candreva, Brozovic (Eder 46), Perisic; Icardi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper