Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JADWAL PIALA AFF 2017: Indonesia vs Thailand, Egy Maulana cs Diunggulkan?

Thailand akan menjadi lawan Indonesia di semifinal Piala AFF U-18 tahun ini pada Jumat (15/9/2017) petang atau 15.00 WIB di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.
Tim nasional Indonesia U-19 (merah)/twitter PSSI
Tim nasional Indonesia U-19 (merah)/twitter PSSI

Bisnis.com, JAKARTA -  Thailand akan menjadi lawan Indonesia di semifinal Piala AFF U-18 tahun ini pada Jumat (15/9/2017) petang atau 15.00 WIB di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.

Thailand, yang menjadi runner up di Piala AFF U-18 tahun lalu setelah dibantai Australia 1-5 di final, runner up Grup A. Mereka di semifinal  setelah meraup kemenangan  3-0 dari Timor Leste, 2-1 dari Laos, 1-0 dari Kamboja,  2-0 dari Singapura dan 1-1 melawan Malaysia. Indonesia adalah juara Grup B dengan menghajar  Myanmar 2-1, Filipina 9-0, Brunei 8-0. Hanya kalah 0-3 dari Vietnam.

Sosok tim negeri Gajah Putih ini, terlalu dilebih-lebihkan. Thailand dianggap rajanya sepakbola Asean. Kita, Indonesia, selalu merasa kalah sebelum perang.  Apalagi jika melihat statistik Indonesia melawan Thailand, di mana kita lebih banyak kalah. Meskipun, harus diakui, Egy Maulana Vikri cs, tidak kalah baiknya. Mereka hanya memiliki semangat juang yang besar. Ini yang perlu ditiru.

Tapi,  secara permainan, Thailand, yang kini  berambisi menjadi negara pertama yang menjuarai Piala AFF U-18 kelima kalinya, tidak terlalu  istimewa. Gaya bermain Thailand, pun tidak ada  yang baru. Variasi serangan, seperti dilakukan banyak tim saat ini. Diawali dari pemain sayap kiri  yang bertubuh kecil dan gesit Suriya Chaisuk dan Naravit Kaosantia di kanan atau Nakin Wisetchat lalu bola dilambungkan ke kotak pinalti. Thailand tidak pernah menampilkan line up yang sama dalam setiap penampilannya.

Di lapangan tengah, umumnya, permainan ditumpukan kepada Yuthapichal Lertlum, Ekanit Panya, Chaiwat Weerakjphanich atau Nattawut Chootiwat. Mereka bermain seperti halnya Egy Maulana Vikri.  Banyak mengandalkan skill individu saat melakukan penetrasi di kotak pinalti: Gocek lalu main satu dua sentuhan.

Namun, pemain Thailand, lebih sabar dalam upaya mencetak gol.  Mereka  sabar dan  berani memainkan bola di lapangan tengah. Ini berguna untuk menarik pemain lawan yang bertumpuk di pertahanan.

Termasuk dalam mencari posisi bebas di kotak pinalti, pemain Thailand lumayan baik. Ada saja pemain mereka,  dalam kemelut di mulut gawang  lawan, memperoleh  posisi bebas untuk mencetak gol. Itu, mungkin, Thailand tidak terlalu produktiv dalam mencetak gol, tetapi  menang.

Pemain lain yang perlu diwaspadai Kritsada Kaman. Kapten tim ini dua kali mencetak gol --ke gawang Laos dan Malaysia-- memanfaatkan tendangan bebas. Satu melalui sundulan kepala dan satu melalui kaki.

Para pemain Thailand juga rajin dalam melakukan permutasi atau berpindah posisi, dari sayap kanan ke kiri atau sebaliknya.

Rekor Pertemuan Indonesia v Thailand di AFF U-18

24 Januari 2002

Thailand 

3 – 1

Indonesia

Satid Mukkratok  8\', 77\' (pen.)
Preecha Chaokla  88\'

 

Boy Jati Asmara  81\' (pen.)

Thai-Japanese Stadium, Bangkok

5 August 2005

Indonesia 

1 – 2

 Thailand

Gelora Sriwijaya Stadium, Palembang

16 September 2013

Indonesia 

3 – 1

 Thailand

Evan  15\', 76\', 90+4\' (pen.)

 

Phunklai  45+3\'

Delta Stadium, Sidoarjo

5 September 2014

Indonesia 

2 – 6

 Thailand

Al-Qomar  40\'
Martinus  65\'

 

Patiphan  34\'
Atthawit  43\', 59\'
Sittichok  69\', 78\'
Piyapong  89\'

M ình National Stadium, Hà Ni

14 September 2016

Indonesia 

2–3

 Thailand

Drajad  16\' (pen.), 18\' (pen.)

 

Sittichok  34\', 46\'
Worachit  54\'

Vietnam Youth Training Centre, Hanoi

Sisi Lemah

Sisi lemah Thailand, terletak pada dua  bek sayap mereka. Terutama di sektor kiri Thailand yang diisi oleh Kittipong Sansanit dan bek sayapnya Teerapat Laohabut. Posisi ini kerap dimanfaatkan oleh banyak lawannya.

Sisi lemah Thailand, bisa dimaksimalkan  Egy Maulana atau  Muhammad Rifad Marasabessy. Dua pemain Indonesia ini, kerap beroperasi dari sisi kiri pertahanan lawan. Di tengah, Indonesia harus mengandalkan satu dua pemain yang memiliki kemampuan menyerang, sekaligus bertahan. Feby mungkin pilihan guna meredam gerakkan Yuthapichal, Ekanit, Cahiwat di lapangan tengah Thailand.

Egy harus lebih sabar dan kreatif. Dia pasti menjadi sorotan pemain Thailand saat Indonesia menyerang seperti yang dilakukan Vietnam. Mereka pasti akan membuat Egy tidak berfungsi maksimal. Melawan Thailand,  pemain seperti Muhammad Rafli Mursalim sangat dibutuhkan untuk merusak pertahanan Thailand. Berani dan haus gol.

Thailand: 1  Kantaphat Manpati, 5  Kritsada Kaman (C), 6  Panyawat Nisangram , 9 Yuthapichai Lertlum, 10 Ekanit Panya, 11 Suriya Chaisuk, 14  Chokanan Saima-In, 15  Jaturapat Sattham, 19  Naravit Kaosantia, 20  Wudtichai Kumkeam, 21  Teerapat Laohabut.

Indonesia: 30  Muchamad Aqil Savik, 5  Nurhidayat Haji Haris, 6  Muhammad Iqbal, 7  Muhamad Luthfi Kamal Baharsyah, 10  Egy Maulana Vikri, 12  Muhammad Rifad Marasabessy,  13  Rachmat Irianto (C), 14 Feby Eka Putra, 15  Saddil Ramdani, 19  Hanis Saghara Putra, 29  Firza Andika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Martin Sihombing

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper