Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL PIALA AFF 2017: Gilas Brunei 8-0, Indonesia Tantang Thailand di Semifinal

Indonesia pada pertandingan terakhirnya di penyisihan Grup B Piala AFF U-18, Rabu (13/9/2017) menggilas Brunei dengan skor telak 8-0 di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar. Hasil itu memastikan Indonesia melaju ke semifinal.
Egy Maulana Vikri bersama pemain Timnas Indonesia U-19 lainnya melakukan sujud syukur/PSSI
Egy Maulana Vikri bersama pemain Timnas Indonesia U-19 lainnya melakukan sujud syukur/PSSI
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Indonesia pada  pertandingan terakhirnya di penyisihan Grup B Piala AFF U-18, Rabu (13/9/2017) menggilas Brunei dengan skor telak 8-0 di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar. Hasil itu memastikan Indonesia melaju ke semifinal.

Di semifinal, Indonesia akan bertemu Thailand. Lantaran Indonesia juara Grup B setelah mengalahkan Brunei 8-0 dan Myanmar pukul Vietnam 2-1 dan Myanmar runner up Grup B akan melawan Malaysia juara Grup A. Indonesia pun memiliki selisih yang terbaik (15), Myanmar dan Vietnam 14. Namun, poin mereka sama, sembilan. Bahkan mereka sama-sama menang tiga kali dan sekali kalah.

Delapan gol Indonesia dijaringkan oleh Rafli menit ke-00:42, ke-42 dan ke-45. Lalu melalui Egy Maulana Vikri menit ke-18 dan ke-23, Wittan menit ke-41 dan ke-67 serta Saghara menit ke-68.

Kepastian ini karena Indonesia sudah memiliki selisih gol 15 dan mengantongi sembilan poin. Siapa pun yang menang di pertandingan Vietnam versus Myanmar, mereka akan mendampingi Indonesia ke semifinal. Untuk lolos ke semifinal, Myanmar harus memenangi pertandingan dengan selisih minimal 2 gol, sebaliknya Vietnam cukup bermain seri untuk dapat lolos ke semifinal.

Jika Myanmar menang, Vietnam dipastikan tersingkir karena selisih gol akan menjadi lebih kecil dari Indonesia. Misal jika Myanmar menang 2-0, selisih gol Myanmar menjadi 15 dan Vietnam menjadi 13.

Jika Myanmar menang dengan selisih 1 gol pun, selisih gol Vietnam akan berkurang 1 angka, di posisi 14. Karena itu partai Myanmar vs Vietnam akan menarik karena kedua tim dipastikan tidak ingin kecolongan.

Di semifinal, Indonesia akan berhadapan dengan Malaysia (juara Grup A) atau Thailand (runner up) tergantung hasil Vietnam versus Myanmar. Jika Myanmar menang 1-0, Indonesia juara grup karena menang selisih gol. Tapi jika Vietnam yang menang, Indonesia runner up. Bahkan jika Vietnam seri, Indonesia pun runner up dan ketemu juara grup A.

Klasemen Sementara Grup B

1

 Indonesia

4

3

0

1

19

4

+15

9

2

 Myanmar

4

3

0

1

17

3

+14

9

3

 Vietnam

4

3

0

1

17

3

+14

9

4

 Brunei

4

1

0

3

4

25

−21

3

5

 Filipina

4

0

0

4

2

24

−22

0

Kedelapan gol Indonesia dijaringkan oleh  Muhammad Rafli Mursalim pada detik 00:42, ke-41, ke-46.  Melalui Egy Maulanan menit ke-17 dan ke-22,  Wittan menit ke-42, ke-66, dan Saghara menit ke-67,

Head to Head Indonesia – Brunei

Indonesia

Rangking FIFA

175

Pertandingan

9

Menang

6

Seri

2

Kalah

1

Memasukkan Gol

33

Kemasukan Gol

5

Selisih gol

28

Kemenangan Besar

9:0

Kekalahan besar

2:3

Pertandingan paling resultatif

9:0

Hasil seri paling resultatif

1:1

Poin

20


Brunei

Rangking FIFA

188

Pertandingan

9

Menang

1

Seri

2

Kalah

6

Memasukkan Gol

5

Kemasukan Gol

33

Selisih Gol

-28

Kemenangan besar

3:2

Kekalahan besar

0:9

Hasil Pertandingan Paling besar

0:9

Hasil Seri Paling Besar

1:1

Poin

5

Sistem Poin: 3 menang, 1 seri dan 0 kalah

Sejarah Pertemuan Indonesai - Brunei

Friendly internationals 2012

26.09.2012

 

Brunei

Indonesia

 

0:5 (0:2)

Bandar Seri Begawan, Sultan Hassal Bolkiah Stadium

East Asian Games 1999, Group B

09.08.1999

 

Brunei

Indonesia

 

0:3 (0:2)

Bandar Seri Begawan, Sultan Hassal Bolkiah Stadium,

East Asian Games 1989, Group B

21.08.1989

 

Indonesia

Brunei

 

6:0 (3:0)

Kuala Lumpur

East Asian Games 1987, Group B

12.09.1987

 

Indonesia

Brunei

 

2:0 (1:0)

Jakarta, Istora Senayan Stadium

East Asian Games 1985, Group B

11.12.1985

 

Brunei

Indonesia

 

1:1 (1:0)

Bangkok, Rajamangala Stadium

East Asian Games 1983, Group B

02.06.1983

 

Indonesia

Brunei

 

1:1

Singapore,Stadium of Singapore

Olympic Games 1980, Qualifying tournament, Asia, Group 2

  

Brunei

Indonesia

 

3:2

 

East Asian Games 1977, Group A

22.11.1977

 

Indonesia

Brunei

 

4:0 (3:0)

Kuala Lumpur, Merdeka Stadium

Asian Cup 1972, Qualifying tournament, Group 1, subgroup A

28.05.1971

 

Indonesia

Brunei

 

9:0 (6:0)

Bangkok,

             

Sumber: wildstat.com

 

17:20 WIB
Babak II - Usai - 8-0

Indonesia 8 - Brunei 0

17:16 WIB
92:12

Sontekan Asmawi di kotak pinalti ke sisi kiri gawang Brunei. tendangan gawang untuk Brunei.

17:11 WIB
87:44

Bek Brunei Wadud membuang bola dari luar kotak pinalti dan tendangan pojok untuk Indonesia.

17:09 WIB
83:37

Tendangan Saghara dari dalam kotak pinalti dapat ditangkap oleh kiper Brunei Amirul Hakim.

17:06 WIB
80:30

Aksi individu Saghara di kotak pinalti membuahkan tendangan gawang Brunei. Bola mental dari kakinya dan keluar lapangan.

17:04 WIB
76:40

Satu umpan tarik Saddil dari sisi kanan pertahanan Brunei jatuh di ruang kosong.

17:01 WIB
75:54

Indonesai terus menekan, tetapi umpan selalu mentah di kaki pemain belakang Brunei.

16:57 WIB
72:56

Tendangan kaki kiri Egy dari luar kotak pinalti ke sisi kanan gawang Brunei.

16:55 WIB
69:04

Aksi individu Saghara digagalkan oleh pemain belakang Brunei

16:54 WIB
67:34 GOL

Saghara mencetak gol memanfaatkan umpan Egy Maulanan Vikri.

16:51 WIB
66:12

Wittan mencetak gol melalui sundulan kepala Wittan memanfaatkan sepak pojok.

16:47 WIB
63:14

Umpan EGy Maulanan ke mulut gawang gagal dimanfaatkan Rafli. Tapi bola hilang kontrol dan bola diamankan pemain Brunei.

16:45 WIB
58:57

Tendangan Saddil diblok kiper Brunei, Hakim.

16:43 WIB
58:23

Serangan Brunei gagal karena bola out. Samuel melakukan lemparan ke dalam

16:42 WIB
55:42

Tendangan Saddli dari luar kotak pinalti tipis di atas gawang Brunei. Hujan mulai turun.

16:39 WIB
53:52

Tendangan kaki kiri Egy Maulanan dari luar kotak pinalti ke sisi kanan penjaga gawang Brunei, Hakim.

16:36 WIB
50:52

Umpan tarik Saddli Ramdhani dari sisi kanan pertahanan Brunei ke mulut gawang Brunei, tapi sontekan Rafli masih di sisi kanan gawang Brunei.

16:33 WIB
48:30

Tendangan pojok untuk Brunei Darussalam.

16:31 WIB
45:34

Umpan tarik Egy Maulanan disambar Wittan tapi diblok kiper Brunei, Hakim.

16:28 WIB
Babak II

Indonesia 6 - Brunei 0

16:17 WIB
Babak I Usai (6-0)

Indonesia 6 - Brunei 0

Mungkinkah sejarah ini terulang? Unggul 6-0 pada babak I, akhirnya menang 9-0.

Asian Cup 1972, Qualifying tournament, Group 1, subgroup A

28.05.1971

 

Indonesia

Brunei

 

9:0 (6:0)

Bangkok,

16:15 WIB
45:00 + 01:45 GOL

Rafli menjebol gawang Brunei. Dengan tendangan kaki kiri, umpan Egy Maulana

16:13 WIB
45:12

Tendangan Egy terblok dan disambar Rafli juga kena blok dan bola mental menjauh dari gawang. Kemudian disundul lagi oleh Rafli, melambung

16:09 WIB
41:52 GOL

Muhammad Rafli mencetak gol dengan sundulan kepala. Umpan dari Dedy di sayap kiri pertahanan Brunei.

16:07 WIB
40:12

Tendangan Wittan dengan kaki kiri dari luar kotak pinalti bersarang di sisi kanan dalam gawang Brunei, Hakim.

16:06 WIB
38:52

Umpan tarik Egy dari sisi kanan gawang Brunei ke mulut gawang Brunei gagal disambar Wittan. Dia terlambat menyambut bola

16:04 WIB
36:43

Tendangan Rafli dengan kaki kiri di kotak pinalti ditangkap kiper Brunei Hakim.

16:01 WIB
35:54

Tendangan Egy Maulanan di kotak pinalti digagalkan pemain belakang Brunei. Umpan Samuel.

15:59 WIB
33:42

Peluang Indonesia kembali gagal. Dimentahkan oleh pemain belakang Brunei

15:56 WIB
29:24

Water break. Indonesia 3 - Brunei 0

15:54 WIB
27:42

Sundulan Rafli dari dalam kotak pinalti masih melenceng ke kanan gawang Brunei. Umpan lambung Luthfi

15:54 WIB
26:45

Tendangan Luthfi dari luar kotak pinalti masih terlalu tinggi di atas gawang Brunei.

15:51 WIB
24:54

Wittan terperangkap offside di depan gawang Brunei. Umpan Egy Maulana

15:48 WIB
22:02 GOL

Egy Maulanan mencetak gol ketiga Indonesia dan mengecoh gawang Brunei. Bola bersarang di sisi kiri dalam gawang Muhammad Amirul

15:46 WIB
17:52 GOL

Egy Maulanan mencetak gol kedua Indonesia memanfaatkan umpan Rafli di kotak pinalti.

15:41 WIB
15:53

Umpan terobosan di sayap kanan pertahanan Brunei oleh  Samuel terlalu kencang.

15:40 WIB
12:54

Tendangan Egy Maulanan Vikri dari luar kotak pinalti dengan kaki kiri terlalu tinggi di atas gawang Brunei

15:37 WIB
11:44

Passing Indonesia selalu menemui kegagalan di daerah pertahanan Brunei.

15:35 WIB
08:45

Tendangan Samuel Christianson dari luar kotak pinalti melenceng di sisi kanan gawang Brunei

15:33 WIB
06:42

Umpan tarik Wittan dari sayap kiri pertahanan Bruneijatuh ke tangkapan kiper  AK Muhd Amirul Hakim PG Zulkarnain

15:31 WIB
04:34

Tendangan Egy Maulana Vikri dari dalam kotak pinalti melambung di atas gawang Brunei.

15:30 WIB
02:54

Umpan Egy ke Rafli di sayap kiri pertahanan Brunei menghasilkan peluang. Namun, tendangan Rafli melambung di kanan gawang AK Muhd Amirul Hakim PG Zulkarnain.

15:20 WIB
00:42 - GOL

Umpan Egy dimanfaatkan oleh Muhammad Rafli Mursalim. 1-0 Indonesia

15:13 WIB
Babak I

Indonesia vs Brunei 0-0

13:25 WIB
Komentar Indra Sjafri

Komentar @indra_sjafri jelang pertandingan lawan Brunei nanti sore. "Semangat & menolak menyerah, Garuda Nusantara!"

Kita perbaiki kelemahan dan kekuranagan yang ada.  Mohon doa dan dukungannya agar kami bisa lolos ke semifinal dan juara Piala AFF tahun ini.

09:15 WIB
Kiper Utama Indonesia Absen 6 Bulan

Dokter tim nasional U-19 Indonesia menyatakan kiper timnas U-19 Muhammad Riyandi harus absen selama enam bulan karena cedera lutut.

"Cedera Riyandi terjadi karena dia salah tumpuan saat jatuh di laga ketiga Grup B Piala AFF U-18 2017 lawan Vietnam," kata dokter timnas U-19 Ifran, dikutip dari keterangan tertulis Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Jakarta, Selasa (12/9/2017).

Adapun cedera Riyandi diketahui dari hasil pemindaian "Magnetic Resonance Imaging" (MRI) rumah sakit Shwe Gon Dine, Yangon, Myanmar.

Berdasarkan MRI, Riyandi mengalami robek pada anterior cruciate ligament (complete ACL) dan meniskus lutut kanan.

Dengan demikian, penjaga gawang berusia 17 tahun itu akan melewatkan laga terakhir timnas U-19 Indonesia di Grup B Piala AFF U-18 2017 melawan Brunei Darussalam dan di babak selanjutnya jika Indonesia lolos ke semifinal.

Adapun Indonesia saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup B Piala AFF U-18 2017, di bawah Vietnam di peringkat pertama dan Myanmar sebagai "runner up".

Indonesia dan Myanmar sejatinya berpoin sama yaitu enam poin dari tiga laga. Namun, Myanmar bisa membuat enam gol lebih banyak dibandingkan Indonesia setelah di laga ketiganya, Senin (11/9), berhasil menaklukkan Brunei Darussalam dengan skor 7-0.

Indonesia masih berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF U-18 dengan syarat harus bisa menaklukkan Brunei Darussalam dengan selisih skor lebih dari enam gol di laga terakhirnya yang dilangsungkan Rabu (13/9) mulai pukul 15.30 WIB.

Hal ini perlu dilakukan untuk berjaga-jaga jika di pertandingan selanjutnya, di hari yang sama mulai pukul 19.30 WIB, tuan rumah Myanmar bisa menaklukkan Vietnam. Akan tetapi, jika Myanmar kalah atau seri dari Vietnam, Indonesia hanya perlu menang dari Brunei Darussalam untuk lolos, berapapun selisih skornya.

01:09 WIB
Rekor Tampil di Piala AFF U-18

Brunei

FA Brunei DS

Tujuh kali  Ikut

Hanya di penyisihan grup (2002, 2005, 2007, 2011, 2013, 2015)

Indonesia

FA Indonesia

Delapan Kali Ikut

Juara (2013)

00:07 WIB
Komentar Egy dan Rachmat Irianto

"Mohon maaf kami gagal meraih kemenangan. Mereka [Vietnam] pintar membaca dan menahan permainan kita. Pertahanan mereka sangat rapat. Vietnam tim bagus," kata Egy.

Namun, Egy tidak putus asa dan segera bersiap untuk laga penentuan bagi Indonesia.

Egy  menegaskan  kemenangan menjadi hal yang mutlak dan tidak bisa ditawar lagi. "Kita lawan Brunei dalam laga selanjutnya dan wajib menang demi asa lolos ke semifinal," jelas pemain asal Medan ini.

Kapten Timnas U-19, Rachmat Irianto mengatakan Untuk pertandingan melawan Vietnam Indonesia  kurang beruntung dan mengakui Vietnam lebih bagus.

"Tapi hal ini tidak masalah buat kita. Kita belajar dari kesalahan kita dan kita berusaha untuk lebih baik lagi. Untuk pertandingan selanjutnya, Insya Allah, kita  menang dan lolos ke babak selanjutnya," kata Rian sapaan akrapnya, seperti dikutip dari PSSI.org. 

20:53 WIB
Sejarah Kekalahan Indonesia dari Brunei

11 August 2014,  Hassanal Bolkiah Trophy, Brunei

Indonesia 

1 – 3

 Brunei

Ilham  74'

Report

Adi  9', 41', 44'

 

Hassanal Bolkiah National Stadium, B. S. Begawan
Wasit: Sivakorn Pu-Udom (Thailand)

 

 

 

 

20:43 WIB
Prediksi Line Up

INDONESIA: 1 Muhamad Riyandi, 5 Nurhidayat Haji Haris, 6 Muhammad Iqbal, 7 Muhamad Luthfi Kamal Baharsyah, 10 Egy Maulana Vikri, 12 Muhammad Rifad Marasabessy, 13 Rachmat Irianto (C), 14 Feby Eka Putra, 15 Saddil  Ramdani, 19 Hanis Saghara Putra, 29 Firza Andika.

BRUNEI: 1 AK Muhd Amirul Hakim PG Zulkarnain, 2 Muhammad Rahimin Abdul Ghani, 3 Abdul Wadud Ramli, 4 Muhammad Nazif Safwan Jaini, 6 Muhammad Wafi Aminuddin (C), 7 Muhammad Nur Asyraffahmi Norsamri, 8 Muhammad Hanif Farhan Azman, 10 Muhammad Abdul Mateen, 14 Muhammad Aqil Danish Aslam, 16 Abdul Hariz Herman, 23 Mohammad Azirul Asmadi Aji.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper