Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC), Ricky Nelson, memiliki motivasi berlipat untuk mengakhiri paceklik gol timnya. Ia menargetkan minimal dua gol ke gawang Persib pada laga semifinal Piala Presiden 2017 leg pertama di Stadion Segiri, Samarinda, Kamis besok (2/03/2017).
Meski faktanya anak asuhnya baru menciptakan satu gol dari empat pertandingan yang telah dilaluinya, Ricky mengaku keyakinan itu tak lepas dari kekuatan Persib yang sudah dibacanya. Terlebih, gawang Maung Bandung mampu dibobol dua gol oleh tim Kalimantan lainnya, Mitra Kukar, pada perempat final lalu.
"Sebuah kebanggan bisa bermain di kandang melawan Persib. Tentu motivasi kami berlipat. Dengan kemampuan kami dengan apapun yang kami miliki, anak-anak siap 10 ribu persen untuk mencetak minimal dua gol bahkan lebih," tegas Ricky dalam jumpa pers pra pertandingan.
Meski begitu, ia mengakui jika komunikasi dan kerjasama tim asuhan Djadjang Nurdjaman sangat bagus. Ditambah mayoritas pemain yang tak pernah tergantikan.
"Persib sangat sulit dikalahkan. Mereka tim yang solid. Saya banyak belajar dari kesuksesan coach Djanur. Ini merupakan langkah kami menuju final nanti di Bogor," tandasnya.
PREDIKSI PBFC VS PERSIB: PBFC Yakin Bikin Dua Gol
PREDIKSI PBFC VS PERSIB: PBFC Yakin Bikin Dua Gol
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium