Bisnis.com, JAKARTA - Perebutan Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) musim 2016-2017 memasuki babak 32 besar. Fase ini akan dimainkan dua leg dengan format kandang tandang.
Di antara 16 pertandingan 32 besar, Real Madrid dan Cultural Leonesa telah memainkan leg pertama pada akhir Oktober lalu, dan bersamaan dengan leg pertama 15 pertandingan lainnya, kedua tim tersebut akan memainkan leg kedua.
Real Madrid memainkan pertandingan babak 32 besar lebih cepat karena mereka akan bertarung di Piala Dunia Antar-Klub di Jepang yang dijadwalkan berlangsung pada 8 - 18 Desember 2016.
Juara bertahan Copa del Rey ini ialah FC Barcelona yang menang dengan skor 2-0 atas Sevilla melalui perpanjangan waktu dalam pertandingan final musim 2015-2016 pada Mei lalu di Stadion Vicenten Calderon di Kota Madrid.
Kecuali Real Madrid menjamu Cultural Leonesa, berikut jadwal pertandingan leg pertama 32 besar Copa del Rey (dalam WIB):
Rabu, 30 November:
02:00 Leganes vs Valencia
03:00 Alcorcon vs Espanyol
03:00 Sporting Gijon vs Eibar
04:00 Real Betis vs Deportivo La Coruna
Kamis, 1 Desember:
01:00 Toledo vs Villarreal
01:00 Formentera vs Sevilla
01:00 Real Madrid vs Cultural Leonesa (leg II, skor leg I 7-1 untuk Madrid)
03:00 Guijuelo vs Atletico Madrid
03:00 UCAM Murcia vs Celta Vigo
03:00 Cordoba vs Malaga
03:00 Granada vs Osasuna
04:00 Hercules vs Barcelona
Jumat, 2 Desember:
02:00 Real Valladolid vs Real Sociedad
03:00 Gimnastic Tarragona vs Deportivo Alaves
03:00 Huesca vs Las Palmas
04:00 Racing Santander vs Athletic Bilbao.