Bisnis.com, JAKARTA-Menyusul suksesnya aplikasi Arema Apps bulan Mei 2016 lalu yang sudah mencapai lebih dari 50.000 download dan ditambah besarnya antusiasme suporter pada dunia digital, Arema FC bekerjasama dengan PayAccess meluncurkan versi 2.0 yang diberi nama Arema Access dan mengangkat tagline#SatuAksesSatuJiwa.
Dengan konsep tampilan baru yang lebih menarik dan sangat nyaman untuk dioperasikan serta dengan tambahan fitur-fitur terbaru yang belum ada pada versi sebelumnya, diharapkan antusiasme suporter akan jauh lebih besar untuk mengakses aplikasi yang disediakan oleh manajemen Arema FC ini.
Dengan menggunakan aplikasi yang telah disempurnakan dari versi sebelumnya, suporter akan diberikan beberapa akses seperti berita eksklusif dimana berita-berita terbaru mengenai Arema FC akan muncul terlebih dahulu pada aplikasi Arema Access. Selain itu, akses pembelian exclusive official merchandise dan pembelian tiket pertandingan secara online juga hanya dapat dibeli melalui aplikasi yang disediakan secara cuma-cuma oleh manajemen Arema FC. Manajemen Arema FC juga akan memberikan akses-akses lainnya, yang paling menarik adalah akses untuk bertemu dengan pemain (meet and greet).
“Pantau terus saja aplikasi Arema Access, karena nantinya kita akan ada aktifitas dalam aplikasi dimana pada akhirnya fans dapat bertemu dengan pemain, seperti Raphael Maitimo. Tunggu saja tanggal mainnya,” Yusrinal, Business Manager dari Arema FC, Malang dalam siaran persnya.
Lebih jauh lagi, manajemen Arema FC juga melihat adanya kebutuhan-kebutuhan lainnya yang akan dapat diakses oleh para suporter, yaitu seperti pembelian pulsa, pembayaran listrik, dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Manajemen Arema FC dalam waktu dekat juga akan bekerjasama dengan toko-toko atau pedagang-pedagang di kota Malang untuk menggunakan QR code sebagai media pembayaran. Sedangkan, untuk melakukan pembayaran dan top upPayAccess credit saat ini sudah dapat dilakukan di ATM bank-bank ternama di Indonesia, Alfamart, Indomaret, Kantor POS Indonesia, dan Kantor Pegadaian.
“Dengan total download yang sudah mencapai lebih dari 50.000 orang, diharapkan dengan konsep dan versi terbaru yang ditawarkan ini dapat mewadahi para suporter Arema FC dalam mengakses semua informasi dan benefit-benefit lainnya yang berhubungan langsung baik itu dengan manajemen Arema FC atau Arema FC sebagai tim bola itu sendiri,” Yusrinal, tambahnya.
Pada pertandingan tanggal 25 November 2016 nanti, suporter sudah dapat mengakses pembelian tiket dengan harga khusus, yaitu hanya dengan Rp 1.000,- untuk 100 pembeli pertama dan harga spesial, yaitu Rp 33.000,- untuk pembelian 1.000 tiket berikutnya.
“Download dan akses aplikasi kita sekarang karena akan ada berita promo dan akses-akses lainnya yang akan kita berikan sacara bertahap untuk para fans Arema FC ke depannya,” Yusrinal, Business Manager dari Arema FC, Malang.
Selain itu, Arema Access juga akan digunakan untuk mendukung interaksi antara manajemen dengan suporter. Dalam rangka menyambut kompetisi tahun 2017, untuk mendengar aspirasi Aremania dan publik sepakbola Malang raya terkait dengan nama klub yang akan digunakan untuk menghadapi kompetisi ISL 2017 tahun depan, yaitu mengerucut pada nama AREMA FC dan AREMA Malang.
Oleh karena itu, manajemen mengajak seluruh Aremania untuk dapat mengikuti polling langsung di Arema Access yang akan dimulai pada akhir bulan November 2016. Hasil polling tersebut nantinya menentukan nama yang akan didaftarkan ke PSSI dan penyelenggara kompetisi.