Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Tottenham Vs AS Monaco: Falcao Jadi Pemain Kunci Monaco

Prediksi Tottenham Vs AS Monaco: Falcao Jadi Pemain Kunci Monaco
Radamel Falcao/www.caughtoffside.com
Radamel Falcao/www.caughtoffside.com

Bisnis.com, JAKARTA - AS Monaco bertekad akan membantu penyerang mereka, Radamel Falcao, mengembalikan performa terbaiknya musim ini. Penyerang asal Kolombia itu siap diturunkan dalam laga Grup E Liga Champions melawan Tottenham Hotspurs pada Kamis dinihari, 15 September 2016.

Wakil Presiden Monaco Vadim Vasiliyev menilai Falcao merupakan pemain hebat meskipun dalam dua musim terakhir sering cedera. Dia menilai Manchester United dan Chelsea telah menghancurkan kemampuan terbaik Falcao dalam masa peminjamannya dua tahun terakhir. 

"Falcao tetap pemain yang hebat. Klub Inggris tidak membantu dia memulihkan kariernya kembali dan saya kira ini salah mereka. Kami akan membantu dia mengembalikan kemampuan terbaiknya demi memperkuat tim kami," ujarnya. 

AS Monaco meminjamkan Falcao ke Manchester United dan Chelsea dalam dua musim terakhir. Sempat mengalami cedera, penyerang Kolombia itu tak mampu menembus tim utama Setan Merah dan Singa London selama dua musim. Dia pun hanya menjadi penghangat bangku cadangan. 

Padahal Falcao diboyong Monaco dari Atletico Madrid pada 2013 dengan status penyerang tersubur di Liga Spanyol. Pada musim pertamanya di Monaco, dia mencetak 15 gol dalam 24 laga. Dalam dua musim di Inggris, Falcao hanya mampu mencetak 5 gol dalam 41 laga. 

Vasiliyev menilai musim ini Falcao merupakan bagian terpenting bagi timnya. Monaco bertekad melaju ke babak selanjutnya di Liga Champions. Dia juga berharap tahun ini Monaco bisa berkompetisi dengan Paris Saint-Germain pada kompetisi dalam negeri. 

"Kami ingin melaju sejauh mungkin di Liga Champions dan saya berharap musim ini kami akan bisa meraih gelar di kompetisi domestik," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper