Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menampik City, Juventus Pun Naikkan Gaji Bonucci

Juventus menyodorkan perpanjangan kontrak Leonardo Bonucci setelah bek itu menampik tawaran untuk bergabung ke Manchester City yang menjanjikan gaji lebih dari dua kali lipat.
Leonardo Bonucci ketika memperkuat Italia di Euro 2016/Reuters
Leonardo Bonucci ketika memperkuat Italia di Euro 2016/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Klub juara Serie A Juventus bersiap menyodorkan perpanjangan kontrak Leonardo Bonucci setelah bek tengah itu menampik tawaran untuk bergabung ke Manchester City yang disebut-sebut menjanjikan gaji lebih dari dua kali lipat.

Klub Liga Primer Inggris Manchester City semula berencana mengangkut pemain berusia 29 tahun itu seiring dengan datangnya pelatih baru mereka Pep Guardiola yang diketahui telah lama menyukai gaya permainan Bonucci.

Namun, pemain dengan 62 caps dan empat gol untuk Timnas Italia itu telah menolak tawaran menggiurkan dari The Citizens yang lantas sukses mendatangkan John Stones dari Everton dengan ongkos hampir 60 juta euro.

Bagaimana pun, tawaran City membawa berkah bagi Bonucci lantaran, menurut Calciomercato, Juventus kemudian akan menaikkan gaji sang pemain dari 3,5 juta euro menjadi 4,5 euro per musim agar dia tak pergi.

Meskipun gaji Bonucci segera dinaikkan, sebenarnya angka tersebut masih jauh lebih kecil dibandingkan dengan tawaran City yang akan menggajinya 8,5 juta euro per musim. Namun, rasa senang Boucci untuk tinggal di Turin bersama Juventus terbukti mengalahkan nilai uang yang ditawarkan City.

Bonucci memulai karier profesionalnya bersama Inter Milan pada 2005, tapi lebih banyak dipinjamkan yakni ke Treviso, Pisa, dan Bari. Setelah hanya sekali main bersama tim pertama Inter, Bonucci hengkang ke Juventus pada 2010 di mana dia telah bermain dalam 198 pertandingan dan mengontribusi 12 gol.

Si Nyonya Tua, julukan Juventus, segera memulai perjuangannya mempertahankan gelar juara Serie A dengan menjamu Fiorentina yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu (21/8/2016) mulai pk. 01:45 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Italia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper