Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MU vs PSV: United Diwajibkan Menang di Kandang

Manchester United percaya diri bisa lolos ke babak knockout Liga Champions Eropa. Pasalnya dua pertandingan berikutnya pada penyisihan grup akan dilakukan di kandang United.
Bek Manchester United Chris Smalling mencetak gol penentu kemenangan 2-1 Manchester United atas Wolfsburg di Liga Champions, Rabu (30/9/2015) atau Kamis (1/10/2015) di Old Trafford./REUTERS
Bek Manchester United Chris Smalling mencetak gol penentu kemenangan 2-1 Manchester United atas Wolfsburg di Liga Champions, Rabu (30/9/2015) atau Kamis (1/10/2015) di Old Trafford./REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA--Manchester United percaya diri bisa lolos ke babak knockout Liga Champions Eropa. Pasalnya dua pertandingan berikutnya pada penyisihan grup akan dilakukan di kandang United.

Pelatih Manchester United Louis van Gaal mengatakan permainan United terus mengalami peningkatan. Setan Merah harus mampu memanfaatkan dua laga kandang untuk mendapatkan poin penuh supaya dapat memastikan satu tempat di babak knockout Liga Champion.

"Kami harus menang pada pertandingan di kandang. Poin yang kami dapat di Moscow sangat penting buat kami. Saya katakan setelah hasil itu, kami masih sesuai rencana dan masih pada jalur yang benar," ujarnya seperti dilansir dair situs resmi klub, Minggu (22/11/2015).

Adapun pada tengah pekan ini Manchester United akan menjamu wakil Belanda PSV Einhoven pada lanjutan Liga Champions. Pada peratandingan sebelumnya di kandang PSV, MU takluk 2-1.

van Gaal menuturkan laga melawan PVS nanti bukan menjadi pertandingan yang mudah karena PSV sedang dalam kondisi yang bagus. PSV selain telah mengalahkan United juga mampu mengalahkan wakil Jerman Wolfsburg.

"Sangat penting untuk menang, tetapi bukan pertandingan yang mudah karena setiap laga kami tidak dapat mengatakan kami akan mengalahkan mereka. PSV telah mengalahkan Wolfsburg, mereka tim yang bagus dan tentu saja mereka juga telah mengalahkan United," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper