Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDONESIA VS SINGAPURA: Garuda Muda Lebih Pantas ke Semifinal

Indonesia akan menjalani pertandingan hidup mati melawan tuan rumah Singapura dalam matchday terakhir Grup A cabang sepak bola Sea Games ke-28 di Stadion Jalan Besar yang berlokasi di Kallang di dekat pusat bisnis Negeri Singa tersebut.
Evan Dimas Darmono(kanan), saat melawan Myanmar. Dia menjadi andalan Indonesia untuk lolos ke semifinal Sea Games/Antara
Evan Dimas Darmono(kanan), saat melawan Myanmar. Dia menjadi andalan Indonesia untuk lolos ke semifinal Sea Games/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Indonesia akan menjalani pertandingan hidup mati melawan tuan rumah Singapura dalam matchday terakhir Grup A cabang sepak bola Sea Games ke-28 di Stadion Jalan Besar yang berlokasi di Kallang di dekat pusat bisnis Negeri Singa tersebut.

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Kamis malam (11/6/2015) mulai pk. 19:30 WIB dan akan disiarkan secara langsung oleh SCTV dan TVRI.

Skuat Garuda Muda cukup seri untuk lolos ke semifinal dan bertemu dengan juara Grup B Thailand. Namun, tentu bidikan 3 angka akan lebih baik bagi tim besutan pelatih Aji Santoso.

Hanya mencari hasil seri kerap kali malahan berakhir duka dengan kekalahan, karena memulai pertandingan dengan kecenderungan bermain bertahan.

Bagaimana pun, mencermati hasil yang diperoleh kedua tim sepanjang fase grup Sea Games kali ini, Indonesia seharusnya lebih pantas untuk lolos ke semifinal ketimbang tuan rumah.

Ini dapat diperbandingkan dengan hasil yang diperoleh dari tiga pertandingan terdahulu. Singapura membuka perjuangannya di ajang ini dengan hanya sanggip menaklukkan tim terlemah Filipina dengan skor tipis 1-0.

Bandingkan dengan Indonesia yang menang dengan skor 2-0 dan memilih menarik sejumlah pemain termasuk Evan Dimas Darmono pada babak kedua sehingga gagal menambah gol karena menyimpan energi untuk menghadapi Singapura.

Begitu juga saat jumpa Myanmar. Indonesia memang kalah 2-4 sementara Singapura kalah tipis 1-2. Namun, jika kita mencermati proses terjadinya gol, dua akibat rebound bola mati dan satu dari blunder yang sangat tidak perlu dari Hansamu Yama, layak saja bila kita mengklaim bahwa Indonesia mestinya tidak kalah.

Terlebih lagi, pelatih Aji agaknya masih mencari bentuk dalam pertandingan melawan Myanmar yang merupakan laga pembuka di mana dia lebih memilih menurunkan kiper Muhammad Natshir ketimbang Teguh Amirudin dan juga menurunkan Paulo Oktavianus Sitanggang sebagai pemain pengganti, kekeliruan yang kemudian direvisinya pada laga kedua dan ketiga kontra Kamboja dan Filipina.

Melawan Kamboja, jelas Indonesia memperluatkan kekuatan besar dengan menang telak 6-1, sementara Singapura hanya bisa menang 3-1, bahkan nyaris kebobolan pada pengujung pertandingan.

Hasil pertemuan dengan Kamboja inilah yang membuat Indonesia unggul selisih gol dibandingkan dengan Singapura sehingga cukup seri untuk lolos ke semifinal.

Salah satu alasan lagi mengapa Indonesia lebih pantas ke semifinal ketimbang Singapura ialah hasil pertemuan terakhir kedua tim di Sultan Hassanal Bolkiah Trophy. Ketika itu Singapura diwakili tim U-23, sedangkan Indonesia diwakili Timnas U-19 dan Indonesia menang telak 6-0 dengan empat gol di antaranya kontribusi Dimas Drajad.

Memang Dimas Drajad tidak masuk dalam pilihan Aji untuk ke Sea Games, namun dua pencetak gol lain masih hadir di Singapura yakni Ilham Udin Armayn dan Paulo Oktavianus Sitanggang.

Dengan perbandingan itu, dan tentu saja dengan kekuatan doa, maka harus diapungkan keyakinan kuat bahwa Indonesia memang lebih layak ke semifinal daripada tim tuan rumah asuhan pelatih Aide Iskandar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper