Bisnis.com, JAKARTA - Aston Villa telah melepas Darren Bent, yang direkrutnya 4 tahun lalu dengan rekor kontrak klub, ke Derby County, klub kontestan Championship (Divisi 2).
Striker berusia 31 tahun itu, yang punya 13 caps bersama Timnas Inggris, menghabiskan 4 bulan terakhir musim 2014-2015 bersama Derby County sebagai pemain pinjaman, tapi Derby gagal mendapatkan satu tempat untuk promosi ke Liga Primer Inggris meskipun Bent telah berupaya maksimal membantu dengan mencetak 12 gol dalam 17 pertandingan.
“Darren Bent telah membuktikan diri sebagai pencetak gol andal, sesuatu yang juga dibuktikannya saat dipinjamkan ke klub (Derby County) pada musim lalu,” kata pelatih baru Paul Clement, yang kembali ke Inggris setelah menjadi bagian dari staf kepelatihan klub Spanyol Real Madrid.
Menurut Clement, Bent akan menjadi kunci dalam rencana Derby County melangkah ke depan. Bent memecahkan rekor klub ketika datang ke Aston Villa dari Sunderland pada Januari 2011.
Derby secara dramatis gagal masuk zona play off untuk promosi ke Liga Primer Inggris pada musim yang baru berakhir.
Derby berburu promosi otomatis pada musim ini dengan mengincar posisi dua teratas klasemen akhir Divisi Championship, tapi kandas akibat hanya bisa memetik 2 angka dalam tiga laga terakhir musim reguler, sehingga gagal menjadi satu dari empat tim peserta play off untuk mencari satu tim yang menemani peringkat pertama dan, Bournemouth dan Watford, promosi ke Liga Primer.
Bahkan, lebih parah lagi, dalam 13 pertandingan terakhir musim reguler Divisi Championship, Derby hanya bisa meraih dua kemenangan. Bahkan, dalam pertandingan terakhir kalah telak di kandang sendiri, Stadion iPro, dengan skor 0-3 dari Reading yang merupakan tim papan bawah.
Dramatisnya, akibat kekalahan dalam pertandingan terakhir itulah Derby County gagal masuk menjadi salah satu dari empat kontestan play off untuk promosi. Kalau saja Derby County menang, mereka akan mendulang nilai 80 dan duduk di peringkat 5. Peserta play off promosi adalah tim yang finis din posisi 3 hingga 6.
Hasil play off itu sendiri akhirnya membawa Norwich City kembali mentas di Liga Primer setelah dalam pertandingan final di Stadion Wembley, London, mengalahkan Middlesbrough dengan skor 2-0.
Kegagalan Derby County secara dramatis itulah yang memicu manajemen klub memecat mantan pelatih Timnas Inggris Steve McClaren dan menggantikannya dengan Paul Clement.