Bisnis.com, TBLISI - Polandia menjaga laju tidak terkalahkan mereka di kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup D, dengan menang 4-0 atas tuan rumah Georgia pada Jumat, di mana bek Kamil Glik menjadi pahlawan mereka.
Polandia kalah 0-3 di Georgia 17 tahun silam pada kualifikasi Piala Dunia, satu-satunya pertandingan yang mereka mainkan di Tbilisi sebelumnya, dan mereka melakukan balas dendam dengan penampilan meyakinkan.
Enam menit setelah turun minum, pemain Torino Glik mencetak gol pembuka dengan tandukan kepala dari jarak dekat, dan pada menit ke-71, ia menjadi pengumpan bagi gol internasional pertama Grzegorz Krychowiak.
Tidak lama kemudian Sebastian Mila mencetak gol dari luar kotak penalti, dan Arkadiusz Milik menuntaskan pesta timnya dengan gol mudah pada fase akhir pertandingan.
Georgia memiliki masalah besar sebelum pertandingan, di mana pelatih kepala Temuri Ketsbaia berkonflik dengan media lokal setelah akhirnya sang pelatih mengumumkan pada Kamis bahwa ia akan mengundurkan diri dari pekerjaannya setelah lima tahun, setelah pertandingan ini.
Tim tamu mendekati pertandingan dengan perasaan yang benar-benar berbeda, memuncaki klasemen grup menyusul kemenangan atas juara dunia Jerman, dan kini telah memiliki sepuluh angka dari empat pertandingan, sedangkan Georgia menduduki peringkat kelima dengan tiga angka.
KUALIFIKASI PIALA EROPA 2016: Polandia Gilas Georgia
Polandia menjaga laju tidak terkalahkan mereka di kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup D, dengan menang 4-0 atas tuan rumah Georgia pada Jumat, di mana bek Kamil Glik menjadi pahlawan mereka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
1 hari yang lalu