Bisnis.com, JAKARTA – Persaingan antar pemain lapangan tengah untuk tidak terlempar dari dalam daftar tim nasional Indonesia di Piala AFF 2014, yang akan digelar 22 November-20 Desember di Singapura dan Vietnam, bakal sengit. Termasuk antara Evan Dimas, Ramdani Lestaluhu dan Firman Utina.
Setelah mencoret enam pemain dari 35 pemain yang didaftarkan ke Federasi Sepakboba ASEAN (AFF) – terakhir tiga pemain- Alfred Riedl kini akan membuang tiga pemain lagi. Hokus Riedl akan memilih pemain terutama di lini tengah karena untuk posisi penjaga gawang, pemain belakang dan pemain depan sudah ada di tangan meski belum diumumkan secara resmi.
Jika dilihat dari pemain yang ada, untuk posisi penjaga gawang akan diisi oleh Kurnia Meiga, I Made Wirawan dan Dian Agus Prasetyo. Untuk lini belakang diantaranya ada Muhammad Roby, Victor Igbonefo, M. Fahruddin, M. Ridwan, Supardi dan Zulkifli Syukur.
Untuk lini depan ada dua pemain naturalisasi yang kemampuannya tidak diragukan lagi yaitu Cristian Gonzales dan Sergio van Dijk. Selain itu, ada nama Boaz Solossa dan Samsul Arif.
Lini tengah saat ini memang banyak pilihan. Masuknya nama pemain Timnas Indonesia U-19 yaitu Evan Dimas membuat persaingan sengit. Ada beberapa nama yang memperebutkan posisi itu mulai Hariono, Firman Utina, Immanuel Wanggai, Ahmad Bustomi, Bayu Gatra, Ramdani Lestaluhu dan Raphel Maitimo.