Bisnis.com, JAKARTA- Persib Bandung dinilai sebagai klub sepakbola paling tepat waktu dalam membayar gaji para pemain.
Pernyataan tersebut diungkap Valentino Simanjuntak, CEO Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI), pada FIFPro APPI International Legal Conference 2014 di Hotel Mulia Jakarta, Selasa (6/5/2014).
"Persib Bandung adalah salah satu klub yang kami referensikan sebagai klub on time perihal pembayaran gaji," paparnya.
Bahkan, dia mengatakan telah mengundang perwakilan Persib Bandung yakni Muhammad Farhan selaku Wakil Direktur dari PT Persib Bandung Bermartabat untuk mempresentasikan sistem manajemen keuangan klub sebagai referensi APPI.
Menurutnya, Persib Bandung bukan hanya fokus dalam sepakbola saja, tetapi keberhasilan manajemennya sudah bisa menjadikan sepakbola sebagai industri dan bisnis.
Untuk diketahui, Persib Bandung merupakan salah satu klub di bawah naungan PSSI yang tidak menggunakan dana dari APBD.
Valentino juga menyebut nama klub yang tidak pernah menunggak pembayaran gaji pemain yakni PS Mitra Kukar, Kalimantan Timur dan PS Semen Padang.