Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Arsenal vs Cardiff City: Peforma 'The Bluebirds' Sedang Bagus

Pemuncak klasemen sementara, Arsenal berambisi meraih tiga angka dari tim tuan rumah Cardiff City dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2013-2014 di Cardiff City Stadium malam ini, Sabtu (30/11/2013).
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Pemuncak klasemen sementara, Arsenal berambisi meraih tiga angka dari tim tuan rumah Cardiff City dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2013-2014 di Cardiff City Stadium malam ini, Sabtu (30/11/2013).

Arsenal memang tengah bernafsu untuk mengakhiri puasa gelarnya sejak delapan musim terakhir. Oleh karena itu, raihan tiga angka dari Cardiff City dapat menjadi jalan untuk memuluskan ambisi Arsenal tersebut Dari 12 laga di liga, Arsenal baru menelan dua kekalahan.

Kendati demikian, performa Arsenal ketika menjadi  tim tamu tidak begitu mengkilap, terutama di Liga Premier Inggris. Seperti diketahui, tim besutan Arsene Wenger itu sempat kalah dari MU dengan skor 1-0, dan ditahan imbang 1-1 oleh West Bromwich Albion.

Namun, performa Arsenal mulai menanjak dalam dua laga terakhir. Dari laga terakhir, Arsenal berhasil melumat Southampton 2-0. Kemenangan pun berlanjut di Liga Champions, Arsenal mencatatkan skor 2-0 atas Marseille.

Di sisi tuan rumah, Cardiff City tengah dalam kondisi mental yang bagus. Betapa tidak, The Bluebirds—julukan Cardiff City— meraih empat angka atas dua Manchester. Catatan ini terbilang cukup bagus mengingat musim pertamanya di Liga Premier Inggris.

Pelatih Cardiff, Malky Mackay diperkirakan akan berusaha melumpuhkan operan-operan pendek Arsenal yang dikenal cukup mematikan. Namun, strategi tersebut cukup sulit dilakukan mengingat Olivier Giroud dan Aaron Ramsey tengah dalam kondisi luar biasa.

Perkiraan susunan tim :

Cardiff (4-1-4-1): Marshall; Theophile-Catherine, Caulker, Turner, Taylor; Medel; Cowie, Mutch, Whittingham, Odemwingie; Campbell.

Arsenal (Possible, 4-2-3-1): Szczesny; Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs; Arteta, Flamini; Walcott, Özil, Ramsey; Giroud.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper