Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

LIGA SPANYOL: Madrid Tak Akan Lego Ronaldo

BISNIS.COM, JAKARTA —Ketertarikan sejumlah klub kaya eropa terhadap Christiano Ronlado memaksa Presiden Real Madrid Florentino Perez angkat bicara.Perez menyatakan Madrid tidak akan melepas Christiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini.
Arif Budi Winarto
Arif Budi Winarto - Bisnis.com 29 Mei 2013  |  02:23 WIB
LIGA SPANYOL: Madrid Tak Akan Lego Ronaldo

BISNIS.COM, JAKARTA —Ketertarikan sejumlah klub kaya eropa terhadap Christiano Ronlado memaksa Presiden Real Madrid Florentino Perez angkat bicara.

Perez menyatakan Madrid tidak akan melepas Christiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini. Menurutnya, Los Blancos masih membutuhkan Ronaldo dalam tim musim depan.

Rumor beredar, klub tajir asal Prancis, Paris Saint Germain (PSG) tertarik membidik Pria Portugal tersebut. Hal ini terkait sikap Ronaldo yang sempat menunjukan gelagat ingin hengkang dari Bernabeu. Terlebih, hengkangnya Mourinho disinyalir bisa menjadi pemicu ikut hengkangnya Ronaldo.

“Sebelumnya, Saya tidak tahu kalau ada tawaran dari PSG untuk Ronaldo. Ia pernah berkata pada saya musim panas lalu bahwa Ia mulai merasa sedih dan kurang bahagia disini, dan saya meyakinkan kepadanya bahwa kami akan melakukan apapun agar Ia bahagia," ujar Perez.

Bukan hanya PSG, jawara Premier League, Manchester United, juga sangat berminat membawa pulang Ronaldo ke Old Trafford. Akan tetapi, sampai berita ini diturunkan Sang Mega Bintang belum memberikan tanggapan resmi terkait masa depanya.

Christiano Ronaldo masih menyisakan kontrak di Madrid hingga 30 Juni 2015.(espn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

ronaldo liga spanyol
Editor : Bambang Supriyanto

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    Banner E-paper
    back to top To top