Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LSI 2013: Godbless Ramaikan Peluncuran Tim Arema

MALANG-Peluncuran tim Arema Indonesia yang akan berlaga di ajang Liga Super Indonesia (LSI) 2013 dilaksanakan hari ini dengan menghadirkan grup band legendaris Godbless.

MALANG-Peluncuran tim Arema Indonesia yang akan berlaga di ajang Liga Super Indonesia (LSI) 2013 dilaksanakan hari ini dengan menghadirkan grup band legendaris Godbless.

 

Media Offiser Arema Indonesia Sudarmaji mengatakan banyak rangkaian acara yang disuguhkan mulai pra-launching hingga puncak acara yang menghadirkan band dibawah pimpinan Ahmad Albar tersebut,

 

Dia mengemukakan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya dimana pengenalan tim Arema digelar di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen atau kantor Arema, kali ini bertempat di dalam gedung Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang.

 

“Dipilihnya Graha Cakrawala karena netral dan agar Aremania dari seluruh daerah bisa datang untuk ikut menyaksikan,” katanya.

 

Selain pengenalan tim kepada publik yang biasanya diawali dengan nama pemain, pelatih, official dan jajaran manajemen yang bakal mendukung tim tersebut, di kegiatan peluncuran itu akan ditetapkan nama tim yang akan berkompetisi pada musim depan.

 

“Selama ini jajaran manajemen menggunakan nama Arema Cronous, namun sekarang sudah menghilang dan nama tim yang akan berlaga di ajang LSI itu secara resmi baru ditetapkan pada saat launching”.

 

Manajemen juga akan mengumumkan sejumlah perusahaan yang menjadi penopang dana Arema selama satu musim ke depan.

 

Untuk musim depan, Arema dikelola oleh PT Pelita Jaya Cronous (grup Bakrie). Awal September lalu Arema menjalin kerja sama dengan Pelita Jaya, bahkan mengadakan latihan bersama selama sekitar dua bulan, sehingga muncul wacana kedua tim itu akan dimerger.

 

Namun menjelang MoU merger, tiba-tiba berubah. Arema dikella sendiri oleh PT Pelita Jaya Cronous, sedangkan Pelita Jaya dibeli oleh manajemen Bandung Raya. (antara/yus) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Sumber : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper