Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA ITALIA: Milan lanjutkan tradisi negatif, kalah 1-2 atas Udinese

JAKARTA: AC Milan kembali melanjutkan tradisi negatif setelah kalah 1-2 atas Udinese dalam lanjutan pertandingan Liga Seri A Italia di Stadio Communale Friuli — Udine.

JAKARTA: AC Milan kembali melanjutkan tradisi negatif setelah kalah 1-2 atas Udinese dalam lanjutan pertandingan Liga Seri A Italia di Stadio Communale Friuli — Udine.

Tempo serta tensi permainan lebih meningkat sepanjang babak kedua, Milan sebelumnya mampu menyamakan kedudukan melalui gol El Shaarawy, hanya saja kesalahan antisipasi Zapata di kotak terlarang mengubah jalannya pertandingan sekaligus memberikan tiga angka krusial untuk Udinese yang juga bermakna kemenangan pertama Le Zebrette di musim ini.

Paruh pertama permainan sejatinya relatif berimbang bagi kedua tim, saling jual beli serangan sejak menit awal, hanya saja memasuki pertengahan babak kedua Udinese seakan menemukan ritme permainannya dan berujung pada keunggulan mereka di papan skor sejauh ini melalui sundulan Mathias Ranegie.

Gol-gol Udinese dicetak oleh Mathias Ranégie di menit ke-40. RANEGIE membawa Udinese memimpin atas Milan sementara ini, memanfaatkan kesalahan antisipasi Abbiati dan Mexes dalam menghalau bola udara, sang striker mampu menyundul bola masuk ke gawang Rossoneri!

Gol Stephan El Shaarawy menit ke-54. Senyum mulai muncul di raut wajah Allegri kala Milan mampu untuk menyamakan kedudukan melalui sepakan jarak jauh yang dilesakan oleh El Sharaawy yang gagal diantisipasi oleh Brkic!

Menit ke-68, Udinese kembali unggul di laga ini setelah Di Natale mampu mengeksekusi tendangan penalti dengan baik, arah bola mampu mengecoh Abbiati! 2-1 untuk Udinese!(api)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper