Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Belanda: Dilibas Heerenveen, PSV Tercecer dari Persaingan

PSV Eindhoven mulai tercecer dari persaingan perebutan gelar juara kompetisi reguler Eredivisie setelah dihantam 0-2 oleh tuan rumah SC Heerenveen.
Pemain SC Heerenveen Arber Zeneli ketika menjebol gawang PSV Eindhoven/Twitter SC Heerenveen
Pemain SC Heerenveen Arber Zeneli ketika menjebol gawang PSV Eindhoven/Twitter SC Heerenveen

Bisnis.com, JAKARTA - PSV Eindhoven, salah satu kekuatan tradisional sepak bola Belanda, mulai tercecer dari persaingan perebutan gelar juara kompetisi reguler Eredivisie, setelah dihantam 0-2 oleh tuan rumah SC Heerenveen dalam pekan keempat pada Minggu malam WIB (10/9/2017.

Bertanding di Stadion Abe Lenstra di Heerenveen, kedua gol tuan rumah terjadi pada menit-menit awal. Gol pembuka dihasilkan gelandang serang Timnas Kosovo Arber Zeneli pada menit ke-4 dan 2 menit kemudian penyerang Timnas Iran Reza Ghoochannejhad menggandakan keunggulan jadi 2-0.

Gol Zeneli terbilang spektakuler dengan melesakkan bola dari jarak sepertiga lapangan. Tendangan kerasnya membuat bola menusuk sudut kanan atas gawang PSV yang dikawal kiper Jeroen Zoet. Si kulit bundar sempat menghantam mistar gawang bagian bawah dan menhujam menerpa jaring.

Sementara itu gol Reza Ghoochannejhad merupakan hasil sontekan jarak pendek setelah menerima umpan silang pemain belakang Denzel Dumfries yang dilepas dari sisi kiri wilayah pertahanan PSV.

Heerenveen diuntungkan dengan keunggulan jumlah pemain sejak menit ke-37 setelah wasit Kevin Blom langsubng memberi kartu merah, tanpa didahului kartu kuning, kepada penyerang asal Meksiko Hirving Lozano yang mengambil dengan keras kaki Dumfries.

Ghoochannejhad berpeluang besar menambah gol tuan rumah ketika mengeksekusi tendangan penalti pada menit ke-74, tetapi bidikannya dapat dihentikan kiper PSV Zoet.

Dengan kekalahan itu, PSV tertahan di peringkat keempat dengan nilai 9, sedangkan Heerenveen satu setrip di bawahnya dengan nilai 8. Bagi PSV, persaingan dengan Feyenoord pun menjadi berat, lantaran sang juara bertahan menang 4-2 di pekan keempat atas Heracles Almelo.

Hasil pertandingan hingga Minggu malam WIB: Heracles 2 vs Feyenoord 4; Willem II 1 vs ADO Den Haag 2; Ajax 3 vs PEC Zwolle 0; Excelsior 0 vs Vitesse 3; Heerenveen 2 vs PSV 0; Utrecht 2 vs Roda JC 0; Sparta 1 vs Twente 0; AZ 2 vs NAC Breda 1.

Jadwal pekan keempat selanjutnya (dalam WIB): Minggu, 10 Sept. 21:45  Groningen vs VVV Venlo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Eredivisie.nl & Football Oranje

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper