Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas China Branko Ivankovic mengomentari kekuatan Timnas Indonesia yang akan menjadi lawan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia dan China akan berduel dalam matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (15/10/2024) malam.
Jelang laga ini, pelatih Timnas China Branko Ivankovic mengaku telah menganalisis kekuatan Timnas Indonesia.
Ivankovic menyadari bahwa skuad Timnas Indonesia banyak diisi oleh pemain-pemain naturalisasi dan bermain di Eropa.
Pelatih asal Kroasia itu menilai Timnas Indonesia punya karakteristik mirip tim Eropa karena banyaknya pemain naturalisasi tersebut.
"Banyak pemain dari tim lawan merupakan pemain naturalisasi dari Eropa. Skill dan taktik mereka juga lebih terasa Eropa (daripada tim Asia). Kami juga harus menganalisis karakter mereka dan memperkenalkannya pada pemain kami," kata Branko Ivankovic dalam konferensi pers jelang laga, Senin (14/10/2024).
Baca Juga
Dia juga menyoroti laga Timnas Indonesia kontra Bahrain di mana 10 pemain dalam daftar starter merupakan naturalisasi.
Untuk itu, pelatih 70 tahun tersebut akan menyiapkan strategi agar anak asuhnya bisa meredam permainan Timnas Indonesia yang kental nuansa Eropa.
"Kami harap pemain kami bisa menunjukkan pressing yang agresif dan bisa bermain efektif," ucap Ivankovic.
Laga kontra Timnas Indonesia bisa menjadi penentu nasib Ivankovic sebagai pelatih Timnas China.
Pasalnya, tekanan untuk memecat Ivankovic makin besar setelah China menelan 3 kekalahan beruntun di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jika kembali kalah saat bersua Timnas Indonesia, besar kemungkinan Ivankovic akan dilengserkan sebagai pelatih China.