Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

War Tiket Indonesia vs Argentina untuk Umum Dimulai Besok, Simak Caranya!

Tiket menonton pertandingan Indonesia vs Argentina umum dibuka pada 6- 7 Juni 2023 mulai pukul 12 siang WIB dengan menggunakan seluruh metode pembayaran.
War Tiket Indonesia vs Argentina untuk Umum Dimulai Besok, Simak Caranya!. Poster resmi pertandingan Timnas Indonesia Vs Argentina pada laga 19 Juni 2023./Foto - IG PSSI
War Tiket Indonesia vs Argentina untuk Umum Dimulai Besok, Simak Caranya!. Poster resmi pertandingan Timnas Indonesia Vs Argentina pada laga 19 Juni 2023./Foto - IG PSSI

Bisnis.com, JAKARTA – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan akan menggelar pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina pada Senin, 19 Juni 2023.

Berlaga di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, laga akbar tersebut akan dibuka untuk 60.000 kuota penonton, dimana pembelian tiket akan dibagi menjadi dua sesi yaitu mulai Senin (5/6/2023) dan Selasa (6/6/2023)—Rabu (7/6/2023).

Mulai hari ini, Senin (5/6/203) pembelian tiket pertandingan skuad garuda melawan Albiceleste dapat di akses melalui platform resmi tiket.com mulai pukul 12 siang WIB khusus untuk pemegang kartu BRI.

Sementara itu, untuk umum akan dibuka pada 6-7 Juni 2023 mulai pukul 12 siang WIB dengan menggunakan seluruh metode pembayaran. Pembelian tiket pertandingan dapat dilakukan baik melalui website maupun aplikasi tiket.com.

Adapun, untuk dapat menyaksikan duel antara Pratama Arhan dengan Lionel Messi ini, penonton dapat merogoh kocek dengan harga tiket per kategori mulai Rp600.000—Rp4.250.000.

Secara terperinci, untuk VIP Barat & Timur akan dikenakan biaya Rp4.250.000; kemudian untuk Kategori 1sebesar Rp2.500.000; selanjutnya Kategori 2 di harga Rp1.200.000; dan Kategori 3 dapat dibeli seharga Rp600.000.

Harga yang tertera sudah termasuk pajak 15 persen, biaya layanan 5 persen, dan belum termasuk platform fee, apabila customer membeli lebih dari 1 (satu) tiket, maka harus memilih kategori tiket yang sama. 

Tak hanya itu, pengguna wajib memiliki dan login akun tiket.com saat melakukan pembelian tiket dan wajib memasukkan nomor KTP saat pembelian tiket. Satu nomor KTP hanya dapat membeli maksimal 2 (dua) tiket dan harus dalam kategori tiket yang sama.

Langkah-langkah pembelian tiket Indonesia vs Argentina:

Jika belum memiliki akun tiket.com, maka cara pembelian adalah seperti berikut:

  • Install aplikasi tiket.com, daftar dengan email dan klik “Buat Akun”
  • Masukkan detail dan pastikan nomor HP aktif
  • Verifikasi akun dengan nomor OTP yang dikirimkan ke nomor HP terdaftar

Namun, apabila telah memiliki akun tiket.com, maka pembeli tiketnya dapat dilakukan dengan cara ini:

  • Pastikan sudah login lalu klik icon “Event”
  • Cari tiket INTERNATIONAL FRIENDLY MATCH Indonesia VS Argentina FIFA MATCH DAY
  • Pilih kategori dan jumlah pembelian tiket (maks. 2 tiket per akun)
  • Isi detail pemesanan dengan benar lalu klik “lanjutkan pembayaran”
  • Pilih metode pembayaran dan bayar segera pesanan
  • Setelah berhasil, tiket pesanan akan masuk ke dalam halaman “Your Orders”

Untuk mendukung kelancaran dalam proses penjualan, perusahaan online travel agent (OTA) itu pun mengimplementasikan sistem rate limiter yang membatasi jumlah pengguna untuk akses ke sebuah produk dalam satu waktu. 

Rate limiter yang dimaksud adalah, ketika pelanggan melihat pesan yang tampil di laman aplikasi bertuliskan lebih dari 500.000 orang mau membeli tiket ini, maka saat itu terjadi customer dapat memilih opsi tombol ‘Coba lagi’ yang tampil di layar bersama pesan tersebut. 

Sistem rate limiter ini telah diterapkan dalam berbagai penjualan tiket event atau konser sebelumnya dan terbukti efektif. 

Sekadar informasi, Lionel Scaloni akan membawa sejumlah anak Asuhnya yang bakal hadir berlaga di Jakarta yang merupakan pemain-pemain bintang seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, Rodrigo De Paul, Emiliano Martinez, Enzo Fernandez dan Nicholas Otamendi. 

Sementara itu, timnas Indonesia bakal melakukan kesiapan jelang melawan Argentina dengan menjalankan pemusatan latihan pada Senin (5/6/2023).

Untuk diketahui, tah hanya melawan tim Tango, tetapi anak asuh Shin Tae-yong ini juga bakal menjajal timnas Palestina terlebih dahulu di stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Rabu (14/6/2023).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper