Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kalahkan The Daddies, Fajar/Rian Sabet Gelar Perdana All England

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menambah gelar pada tahun ini usai menyabet gelar ganda putra All England 2023.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di All England 2023/pbsi.id
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di All England 2023/pbsi.id

Bisnis.com, JAKARTA – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menambah gelar pada tahun ini usai menyabet gelar ganda putra All England 2023.

Berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023) malam, ganda putra nomor satu dunia itu memperlihatkan permainan yang gemilang dan mengamankan gelar perdana All England usai perang saudara menghadapi Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melalui straight gim dengan skor 21-17 dan 21-14.

Untuk diketahui, pertandingan tersebut merupakan back-to-back all Indonesian final sektor ganda putra di All England setelah tahun lalu Merah-Putih juga mencatatkan hal serupa.

Adapun, Fajar mengaku terguncang apalagi pada poin 20-14 permainan terpaksa untuk berhenti lantaran Ahsan yang cedera pada kaki kanannya. Meski begitu, pasangan berjuluk The Daddies itu tetap melanjutkan pertandingan. Usai laga Ahsan pun dibawa ke luar lapangan menggunakan kursi roda.

“Pertama-tama bersyukur diberikan kemenangan, sedih karena Ahsan cedera tentunya sedih karena kita mendapatkan kemenangan tetapi senior kita cedera sehingga campur aduk rasanya,” ujar Fajar di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023) malam.

Lebih lanjut, Fajar pun melanjutkan bahwa usai meraih kemenangan tentunya ada tradisi dari ganda putra yang harus mereka lakukan yaitu mentraktir makan malam bagi setiap atlet di sektor tersebut.

Namun, dia melontarkan guyonan bahwa tradisi itu harus ditunda sebab beberapa atlet sudah berangkat untuk berlaga di Swiss Open 2023 pada pekan depan.

“Yang pasti setelah menang sudah tradisi di ganda putra yang menang akan mentraktir semua atlet yang ada tetapu karena sudah ada yang berangkat ke Swiss Open tadi pagi, maka traktirnya mungkin nanti di Indonesia [Open] saja,” ujarnya.

Sementara itu, Rian juga menyampaikan bahwa dirinya terharu sebab akhirnya bisa memenangkan kejuaraan bulu tangkis tertua di dunia itu.

“Pastinya sangat bangga terharu bisa memenangkan turnamen yang bergengsi ini, apalagi tahun lalu kami kalah di babak pertama [32 besar]. Alhamdullilah sekarang kami bisa mendapatkan juara,” kata Rian.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper