Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi MU Vs Brighton: Ten Hag Belum Pasti Pasang Ronaldo

Pelatih Manchester United Erik ten Hag belum tentu memainkan Cristiano Ronaldo ketika menghadapi Brighton and Hove Albion dalam pekan perdana Liga Inggris
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Manchester United Erik ten Hag belum tentu memainkan Cristiano Ronaldo ketika menghadapi Brighton and Hove Albion dalam pekan perdana Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (7/8/2022).

"Kita lihat nanti Minggu," kata  Ten Hag dalam konferensi pers sebelum laga seperti dilaporkan laman Manchester United, Jumat.

Pelatih asal Belanda itu mengaku a senang Ronaldo kembali tergabung dalam skuadnya dan senang pemain asal Portugal itu memperkuat klubnya musim ini.

"Bagaimana yang saya rasakan memulai dengan Ronaldo? Saya senang sekali. Saya sebelumnya sudah memberi tahu Anda: kami memiliki rencana bersama dia untuk musim ini. Saya sangat senang dia berada di sini, dalam skuad dan kami tetap pada rencana tersebut," jelas Ten Hag.

Manchester United dipastikan kehilangan penyerang Anthony Martial yang selama pramusim tampil menjanjikan.

Kondisi ini membuat Ten Hag kemungkinan besar menurunkan Ronaldo, namun kondisi fisik pemain berusia 37 tahun tersebut masih perlu dipantau lebih jauh.

Ronaldo baru bergabung dengan skuad United akhir bulan lalu setelah absen hampir selama pramusim karena alasan keluarga.

Ronaldo tampil selama 45 menit pekan lalu ketika United menjalani pertandingan persahabatan menghadapi Rayo Vallecano yang berakhir seri 1-1.

Pada bursa musim panas ini Ronaldo dikabarkan ingin jengkang karena ingin bermain di Liga Champions musim ini dan memenangkan trofi utama.

Ronaldo kembali membela Manchester United awal musim 2021/2022 setelah sukses bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.

Musim lalu, Ronaldo menjadi bagian penting United dengan menyumbangkan 24 gol dan tiga assist dari 39 pertandingan dalam berbagai kompetisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antaranews
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper