Bisnis.com, JAKARTA - Poster resmi untuk Piala Dunia 2022 Qatar telah diluncurkan di Bandara Internasional Hamad, dekat dengan Doha, Rabu waktu setempat, 15 Juni 2022.
Poster yang dirancang khusus oleh seniman wanta Qatar, Bouthayna Al Muftah itu untuk pertama kalinya dipublikasikan.
Poster utama menggambarkan hiasan kepala tradisional yang dilempar ke udara. Ini melambangkan perayaan dan fandom sepak bola di Qatar dan dunia Arab.
Tujuh poster pendukung juga dibuat untuk menunjukkan semangat dunia Arab terhadap sepak bola dan pertandingan sebagai sesuatu yang menyatukan keluarga.
"Inspirasi utama saya adalah konsep memori kolektif," kata Al Muftah, dikutip dari situs resmi fifa.com.
"Sebagian besar pekerjaan saya berfokus pada pengalaman masa lalu, kenangan, mengikatnya ke masa kini dan mengarsipkannya secara kontemporer. Saya ingin poster-poster itu mengikuti tema itu dan menceritakan kisah budaya sepak bola Qatar."
"Saya ingin setiap poster menunjukkan perayaan dan fandom sepak bola di Qatar. Poster utama menggambarkan 'gutra' dan 'egal" (hiasan kepala tradisional) melambai di udara dengan cara perayaan, yang merupakan sesuatu yang dilakukan penggemar di sni ketika sebuah gol dicetak," tuturnya.
Direktur Pemasaran FIFA, Jean-Francois Pathy, mengatakan bahwa poster resmi Piala Dunia 2022 Qatar itu adalah cerminan atmosfer warisan seni dan sepak bola negara tuan rumah. "Kami sangat bangga dengan rangkaian poster indah yang menggambarkan semangat Qatar untuk sepak bola dan menyoroti dunia seniman lokal yang sangat berbakat."
"Poster-poster menakjubkan ini melambangkan kecintaan kami kepada sepak bola dan kegembiraan kami menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA pertama di Timur Tengah dan dunia Arab," kata Khalid Al Mawlawi, Wakil Direktur Jenderal Marketing, Communications and Tournament Experience, Supreme Committee for Delivery & Legacy.
"Hiasan kepala tradisional kami menonjol di banyak aset turnamen, termasuk desain salah satu stadion, Al Thumama, logo turnamen, maskot resmi, la'eeb, dan sekarang poster resmi. Kami sangat bangga bahwa budaya dan warisan kami sangat menonjol dalam segala hal yang berkaitan dengan turnaman," ujarnya.
Piala Dunia 2022 Qatar akan digelar mulai 21 November hingga 18 Desember mendatang. Sebanyak 32 tim telah dinyatakan lolos ke putaran final.