Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Delapan Atlet Legendaris Papua Buka Gelaran PON XX, Ini Daftarnya

Delapan atlet legendaris papua dari berbagai cabang olahraga tampil sebagai pembawa bendera dalam pembukaan PON XX.
Delapan atlet legendaris papua tampil sebagai pembawa bendera dalam pembukaan PON XX di Stadion Lukas Enembe, Sabtu (1/2/2021) /Youtube Sekretariat Presiden
Delapan atlet legendaris papua tampil sebagai pembawa bendera dalam pembukaan PON XX di Stadion Lukas Enembe, Sabtu (1/2/2021) /Youtube Sekretariat Presiden

Bisnis.com, JAKARTA - Gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang akan berlangsung di Papua resmi dibuka pada Sabtu (2/10/2021). Selain Presiden Joko Widodo, acara pembukaan yang berlangsung di Stadion Lukas Enembe juga dihadiri langsung oleh 8 atlet legendaris Papua.

Kedelapan atlet tersebut juga mendapat kesempatan untuk membawa bendera PON, tepat sebelum pidato sambutan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Marciano Norman.

"Berlangsungnya pembukaan PON hari ini merupakan bukti bahwa sesulit apapun hambatan yang ada pasti dapat dilalui," tutur Marciano dalam sambutannya.

Seperti kata Marciano, PON kali ini memang relatif mengalami sejumlah hambatan. Adanya pandemi Covid-19 juga membuat perhelatan sempat mengalami penundaan.

"Namun, berkat berbagai usaha hambatan-hambatan tersebut dapat dilalui, meskipun masih ditemui sejumlah kekurangan minor," imbuhnya.

Tak kurang dari 6.116 atlet tamu dan 923 atlet tuan rumah bakal tampil dalam perhelatan PON edisi kali ini.

Adapun cabang olahraga yang dipertandingkan mencapai 37 cabang, dengan 681 nomor yang memperebutkan 681 mendali emas, 681 medali perak dan 877 medali perunggu.

Dari kedelapan atlet legendaris Papua yang membuka seremoni hari ini, sebagian di antaranya juga pernah meraih prestasi dalam gelaran PON maupun kompetensi bergengsi kelas dunia.

Dalam pidatonya, Presiden Joko WIdodo juga sempat memuji keberhasilan atlet-atlet tersebut.

"Prestasi-prestasi ini juga harus diikuti oleh generasi-generasi selanjutnya," ucap Jokowi.

Berikut daftar 8 atlet legendaris Papua yang berpartisipasi dalam acara pembukaan hari ini:

- Raema Lisa Rumbewas (peraih medali perak angkat besi Sidney 2000 dan Athena 2004)

- Benny Manniani ( peraih medali emas tinju kejuaraan Asia Jakarta 1977)

- Erni Sokoy (peraih medali emas dayung Sea Games Myanmar 2013)

- Novilus Yoku (peraih dua medali emas karate Sea Games Brunei 1999)

- Kartika Monim (peraih medali emas voli Sea Games Singapura 1983)

- Melly Mofu (pemecah rekor dan peraih emas atletik lari gawang 400 meter Sea Games Kuala Lumpur 1977)

- Rully Rudolf Nere (peraih emas Sepakbola Sea Games Jakarta 1987)

- Imanuel Daundi (peraih medali emas pencak silat Kejuaraan Dunia 1982)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper