Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Persita Raih 3 Poin Meski Bermain 10 Pemain, Widodo Puji Perjuangan Pemain

Pelatih Kepala Persita, Widodo Cahyono Putro mengaku sangat mengapresiasi kerja keras anak asuhnya saat menang lawan Persela di Stadion Pakansari, Jumat. Apalagi Persita harus bermain dengan 10 pemain.
Pemain Persita/Istimewa
Pemain Persita/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Kepala Persita, Widodo Cahyono Putro mengaku sangat mengapresiasi kerja keras anak asuhnya saat menang lawan Persela di Stadion Pakansari, Jumat (18/9/2021). Apalagi Persita harus bermain dengan 10 pemain.

"Anak-anak tadi berjuang keras karena kita memang suasana dan situasi di lapangan sendiri menurut saya pribadi memang sangat apa ya, dengan situasi dengan suhu yang sangat panas ya,” kata Widodo usai pertandingan.

Menurut pelatih kelahiran Cilacap ini, faktor cuaca jadi salah satu yang cukup membuat pertandingan berjalan sulit. Tapi kata Widodo, kesusahan ini bukan hanya dirasakan oleh Persita saja.

“Mungkin kemarin habis hujan, terus uap dan lapangan agak lepek tapi ini menjadikan keberuntungan buat kita. Ke depan, next kita di pertandingan ketiga ini saya juga tadi ada sedikit diskusi dengan Coach Iwan. Coach Iwan itu adalah sahabat saya juga. Dia juga mengeluhkan itu,” ujar Widodo yang sudah mengarsiteki Persita sejak 2019 lalu.

Widodo pun bersyukur, rotasi pemain yang dilakukannya di babak kedua membawa hasil positif. Terbukti, seluruh pemain yang dibawa ke setiap pertandingan memang dalam kondisi siap bertanding.

“Dan terima kasih juga pemain yang telah merotasi ya. Merotasi dan
menggantikan pemain yang ini, bisa memenangkan pertandingan ya. Tapi ini adalah proses. Saya harapkan dia (Rifky) bisa berkembang terus. Tapi itu ya saya fokus di bagaimana pergantian ini bisa memenangkan pertandingan ini.”

“Jadi ada beberapa yang harus saya rotasi termasuk memasukkan tadi Rifky, memasukkan Kevin, Edo ditaruh di depan Kevin jadi di situ agak klop. Sebetulnya tadi kita akan memasukkan juga Syaeful untuk menjaga defend. Ternyata Agung sudah minta keluar akhirnya Syaeful di situ. Dan tentunya kami berharap ke depannya ini pemain-pemain yang
menggantikan akan terus bisa menggantikan pemain-pemain yang di awal,” lanjut Widodo.

Menyoal banyaknya kartu kuning dan juga munculnya kartu merah untuk Persita, Widodo tak mau berkomentar banyak. “Kalau masalah pelanggaran ya saya belum lihat jelas ya. Mungkin
nanti kalau saya lihat replay di video lain mungkin lebih bisa saya berkomentar.”

Pekan depan, Persita akan melakoni laga melawan Bali United FC yang
rencananya akan digelar pada Jumat, 24 September 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper