Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Eropa (Euro 2020), Belanda Menang Dramatis vs Ukraina

Belanda meraih kemenangan atas Ukraina dalam pertandingan pembuka kedua tim di Grup C Piala Eropa (Euro) 2020. Hasil itu menguatkan prediksi bahwa Belanda akan lolos ke 16 besar sebagai juara Grup C.
Bek kanan Belanda Denzel Dumfries selepas mencetak gol kemenangan ke gawang Ukraina./UEFA.com
Bek kanan Belanda Denzel Dumfries selepas mencetak gol kemenangan ke gawang Ukraina./UEFA.com

Bisnis.com, JAKARTA – Belanda memulai perjuangan mereka di Piala Eropa (Euro) 2020 dengan kemenangan dramatis 3–2 atas tamunya Ukraina di Johan Cruyff Arena di Amsterdam di Grup C pada Senin (14/6/2021) dini hari WIB.

Kelima gol terjadi pada babak kedua. Belanda membuka keunggulan pada menit ke-52 lewat Georginio Wijnaldum dan Wout Weghorst berselang 6 menit kemudian.

Kemenangan Belanda seperti akan lepas setelah Ukraina menyamakan skor dengan dua gol dalam rentang waktu hanya 4 menit melalui kontribusi Andriy Yarmolenko (75’) dan Roman Yaremchuk (79’).

Akan tetapi, Belanda masih sempat bangkit dengan waktu yang hanya sedikit tersisa. Pemain belakang Denzel Dumfries berhasil memaksimalkan assist Nathan Ake pada menit ke-88 dengan sundulan kepalanya untuk menghasilkan gol ketiga untuk skuad Oranje, skor akhir 3–2.

Dumfries menjadi catatan tersendiri di laga ini. Di babak pertama dia membuang peluang untuk menjebol gawang Ukraina. Namun, di babak kedua, dia mengkreasi dua gol yang dicetak Wijnaldum dan Weghorst sebelum kemudian mengukuhkan namanya sebagai pencetak gol kemenangan di ujung pertarungan.

Kemenangan ini membenarkan prediksi bahwa Belanda merupakan kandidat terkuat lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup C.

Perolehan nilai pasukan asuhan Frank de Boer 3, tetapi hanya di tempat kedua, kalah selisih gol dari Austria yang beberapa jam sebelumnya menang 3–1 atas Makedonia Utara di Arena Nationala di Bukarest, Rumania.

Pada pertandingan berikutnya Belanda akan berhadapan dengan Austria di Johan Cruyff Arena di Amsterdam pada Jumat (18/6/2021) mulai pk. 02.00 WIB, sedangkan Ukraina jumpa Makedonia Utara di Arena Nationala di Bukarest pada kamis (17/6/2021) mulai pk. 20.00 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : UEFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper