Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ManCity Juara Liga Inggris Lagi, Ini Kata Bos MU & Leicester

Manchester City kembali menjadi juara Liga Primer Inggris, ketiga kali di bawah arahan pelatih Pep Guardiola. Pelatih dua rival, Ole Gunnar Solskjaer dan Brendan Rodgers, angkat bicara.
Manchester City juara Liga Primer Inggris musim 2020-2021./Twitter@ManCity
Manchester City juara Liga Primer Inggris musim 2020-2021./Twitter@ManCity

Bisnis.com, JAKARTA – Manchester City menjadi juara Liga Primer Inggris ketiga kali dalam empat musim terakhir dan ketujuh sepanjang sejarah setelah rival sekota Manchester United dikalahkan Leicester City dalam pertandingan pekan ke-36.

Merespons hasil itu, pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengatakan timnya telah berusaha menekan City sepenuhnya hingga 10–12 hari tersisa di musim ini dan “itu adalah pencapaian yang sangat bagus karena mereka adalah tim yang sangat bagus.”

"Mereka adalah juara yang sangat layak. Saya harus mengucapkan selamat, karena mereka telah memainkan beberapa hal yang fantastis musim ini," kata Solskjaer.

Sementara itu, pelatih Leicester City Brendan Rodgers mengutarakan ManCity adalah tim yang layak menjadi patokan. “Mereka luar biasa. Pemain brilian, manajer luar biasa, mereka benar-benar pantas mendapatkan gelar."

Mantan gelandang ManCity Michael Brown menilai tim itu telah meyakinkan sepanjang musim. "Mereka tak kenal lelah di semua kompetisi dan benar-benar menyenangkan untuk ditonton. Mereka menunjukkan bakat menyerang, tapi juga empat bek yang brilian.”

“Pep Guardiola telah menemukan tim yang dapat diandalkannya dan penampilan tim secara total. Mereka berhak atas trofi Liga Primer. Anda hanya bisa membayangkan ponsel orang-orang akan meleleh saat mencoba mendapatkan tiket untuk menyaksikan pengangkatan trofi."

ManCity hampir menggondol empat trofi musim 2020–2021 ini. Namun, satu trofi melayang karena mereka dikalahkan Chelsea 1–0 di semifinal pada 17 April lalu.

Sekarang kedua tim bersiap bertarung kembali di final Liga Champions Eropa yang dijadwalkan digelar pada 30 Mei dini hari WIB dengan pertemuan terakhir kedua tim di Liga Primer pada Minggu (9/5/2021) dini hari WIB berakhir 2–1 untuk Chelsea, yang sempat menunda pesta juara City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : BBC
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper