Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sembuh dari Malaria, Aubameyang Bawa Arsenal Taklukkan Newcastle

Arsenal menundukkan Newcastle United, ditandai dengan kapten tim Pierre-Emerick Aubameyang mencetak gol dalam pertandingan pertamanya setelah rehat sebulan akibat malaria.
Striker Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang menjebol gawang Newcastle United./PremierLeague.com
Striker Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang menjebol gawang Newcastle United./PremierLeague.com

Bisnis.com, JAKARTA – Arsenal menundukkan tuan rumah Newcastle United dalam pertandingan pekan ke-34 Liga Primer Inggris pada Minggu (2/5/2021) malam WIB.

Kapten tim Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang kembali bermain setelah rehat sekitar sebulan akibat terkena malaria, yang didapatkannya ketika membela Timnas Gabon pada akhir Maret lalu.

Kapten berkebangsaan Gabon itu pun langsung mencetak gol dalam penampilan kembalinya ke lapangan hijau. Aubameyang berhasil mencetak gol kedua tamu dari London pada menit ke-66.

Tim besutan pelatih asal Spanyol Mikel Arteta mencetak gol cepat pada menit ke-5 untuk membuka skor melalui Mohamed Elneny dan Aubameyang juga memainkan peran penting untuk gol itu dengan memasok assist.

Newcastle United mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain setelah bek Fabian Schar terkena kartu merah dari wasit Mike Dean pada menit ke-90 akibat melanggar keras penyerang Arsenal Gabriel Martinelli. Ironisnya, Schar baru bermain 18 menit menggantikan Gabrel Martinelli.

Meski menang, Arsenal sudah tertinggal jauh untuk finis di kompetisi Eropa, apalagi untuk ke Liga Champions musim depan.

The Gunners menempati setrip kesembilan klasemen sementara Liga Primer dengan nilai 49, berselisih 12 poin dari zona Liga Champions yang setrip terbawahnya, posisi keempat, sekarang dihuni Chelsea.

Sementara itu, bagi Newcastle, kekalahan ini mendekatkan mereka ke zona merah degradasi. Nilai tim asuhan Steve Bruce 36, berjarak 9 poin dari zona degradasi dengan sisa empat pertandingan.

Hasil pekan ke-34 hingga Minggu tengah malam WIB: Southampton 1 vs Leicester 1; Crystal Palace 0 vs ManCity 2; Brighton & Hove Albion 2 vs Leeds 0; Chelsea 2 vs Fulham 0; Everton 1 vs Aston Villa 2; Newcastle 0 vs Arsenal 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : BBC & PremierLeague.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper