Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dibayar Mahal, Rashford Alami Cedera Lutut Saat MU Tekuk Liverpool

Ole Gunnar Solskjaer menjelaskan bahwa Rashford mengalami cedera pada bagian lutut. Namun, pelatih Man United itu belum bisa berbicara banyak sebelum melihat hasil pemindaiannya.
Dua pemain andalan Manchester United, Paul Pogba (kiri) dan Marcus Rashford./Reuters-Jason Cairnduff
Dua pemain andalan Manchester United, Paul Pogba (kiri) dan Marcus Rashford./Reuters-Jason Cairnduff

Bisnis.com, JAKARTA - Marcus Rashford tak bisa menyelesaikan pertandingan Manchester United lawan Liverpool yang berakhir dengan kemenangan 3-2 pada putaran keempat Piala FA di Old Trafford, Senin (25/1/2021) dini hari. Pemain internasional Inggris itu ditarik keluar lapangan pada menit ke-86.

Usai pertandingan, Ole Gunnar Solskjaer menjelaskan bahwa Rashford mengalami cedera pada bagian lutut. Namun, pelatih Man United itu belum bisa berbicara banyak sebelum melihat hasil pemindaiannya.

Marcus Rashford langsung berjalan menuju terowongan bawah setelah digantikan Anthony Martial. Solskjaer berharap cedera yang dialami pemainnya itu bukan cedera yang serius.

"Semoga saja begitu," kata Solskjaer ketika ditanya apakah Rashford baik-baik saja.

"Ada gangguan di lututnya. Lihat hasil scan besok dan kami bisa tahu seperti apa kondisinya."

Rashford mencetak satu gol dalam laga itu. Gol yang dia ciptakan pada menit ke-48 membuat Manchester United berbalik unggul, setelah Mason Greenwood menyamakan kedudukan lewat golnya pada menit ke-26.

Liverpool lebih dulu unggul pada menit ke-18 melalui Mohamed Salah. Mereka kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-58 ketika Salah mencetak gol keduanya.

Gol penentu kemenangan tercipta pada menit ke-78 lewat Bruno Fernandes yang masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-66.

Solskjaer mengungkapkan peran Rashford dalam laga itu. Ia menginstruksikan kepada pemain berusia 23 tahun itu untuk bermain dengan cara yang menyebabkan masalah di pertahanan darurat Liverpool dan itu dilakukannya dengan baik.

"Marcus bermain sedikit ke depan, di kanan bawah dan kiri bawah."

"Kami merasa jika kami bisa mengalihkan bola lebih awal ke kedua sisi, kami bisa menyerang mereka karena Liverpool bertahan di depan dan Anda harus cepat menguasai bola. Saya pikir kami melaukannya dengan baik."

Kemenangan atas Liverpool membuat Manchester United melaju ke putaran kelima Piala FA melawan West Ham yang dipimpin David Moyes, mantan pelatih MU.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper