Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Cagliari vs Milan: Pioli Pastikan Ibrahimovic Main

Zlatan Ibrahimovic dipastikan akan bermain dalam pertandingan Cagliari vs AC Milan dalam lanjutan Serie A Liga Italia.
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic/SempreMilan
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic/SempreMilan

Bisnis.com, JAKARTA - Zlatan Ibrahimovic dipastikan akan bermain dalam pertandingan Cagliari vs AC Milan dalam lanjutan Serie A Liga Italia pada Selasa (19/1/2021) dini hari WIB, di Sardegna Arena.

"Ibra sangat penting bagi kami, kami semua tahu nilainya. Dia telah mengatasi masalah fisiknya dan saya melihatnya dalam kondisi baik, dia siap bermain besok," kata pelatih AC Milan, Stefano Pioli dalam konferensi pers menjelang pertandingan.

Zlatan Ibrahimovic sebelumnya mengalami cedera otot saat kemenangan AC Milan di kandang Napoli 3-1 pada 23 November lalu. Sejak itu, pemain yang telah mencetak 10 gol musim ini di Liga Italia itu harus absen lama dan baru kembali bermain dalam dua pertandingan terakhir Rossoneri melawan Torino.

Menjelang pertandingan, Pioli harus kehilangan dua pemainnya, Theo Hernandez dan Hakan Calhanoglu. Keduanya dinyatakan positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri.

Rombongan Milan pun terpaksa menunda perjalananya ke Cagliari untuk menjalani tes usap lagi setelah kedua pemain itu terinfeksi virus corona.

"Kami harus terus bekerja, gelar juara musim dingin sangat sedikit. Kami harus fokus pada pertandingan besok. Ini sulit, kami harus menganggapnya sebagai pertandingan terpenting dalam kejuaraan," kata Stefano Pioli.

Rossoneri saat ini masih menempati puncak klasemen dengan 40 poin dari 17 pertandingan yang dijalani. Inter Milan yang ada di bawahnya memiliki poin yang sama dan hanya berselisih gol setelah mereka mengalahkan Juventus 2-0 pada pertandingan Minggu malam.

AC Milan membutuhkan kemenangan di markas Cagliari untuk bisa tetap memimpin klasemen Serie A Liga Italia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper