Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal & Klasemen Liga Inggris : ManCity vs Liverpool, Everton vs MU

Liga Primer Inggris segera memanggungkan rangkaian pertandingan pekan kedelapan. Liverpool, sang juara bertahan, memimpin klasemen sementara. Pada matchday kali ini The Reds akan memainkan big match kontra runner-up musim lalu Manchester City.
Dua pemain depan andalan Liverpool, Diogo Jota (kiri) dan Sadio Mane./LiverpoolFC.com
Dua pemain depan andalan Liverpool, Diogo Jota (kiri) dan Sadio Mane./LiverpoolFC.com

Bisnis.com, JAKARTA – Liga Primer Inggris segera memanggungkan rangkaian pertandingan pekan kedelapan mulai Sabtu (7/11/2020) dini hari WIB hingga Senin (9/11/2020) dini hari WIB.

Big match pekan ini adalah Liverpool, yang berstatus juara bertahan dan pemimpin klasemen sementara dengan nilai 16, bertandang ke Stadion Etihad, markas Manchester City, runner-up musim lalu.

Namun, Manchester City sedang tidak berada dalam kondisi terbaik, mereka menduduki posisi ke-10 dengan nilai 11 hasil tiga kemenangan, dua seri, dan satu kali menelan kekalahan.

Meski demikian, ManCity masih memiliki satu pertandingan tunda yakni matchday pertama menjamu Aston Villa yang sedianya digelar pada pertengahan September lalu.

Pertandingan tersebut ditunda karena pada saat itu skuad asuhan Pep Guardiola masih diberi kesempatan beristirahat setelah bertarung di ajang Liga Champions Eropa hingga pertengahan Agustus.

Menjelang big match tersebut, kedua tim memiliki modal bagus berupa kemenangan di pentas Liga Champions Eropa pada Rabu (4/11/2020) dini hari WIB.

Liverpool memenangi laga tandang kontra tuan rumah Atalanta di Bergamo, Italia, dengan skor telak lima gol tanpa balas, sedangkan ManCity menundukkan tamunya dari Yunani, Olympiakos Piraeus 3–0.

Meladeni Liverpool, ManCity harus kehilangan kembali Sergio Aguero, yang sempat bermain melawan Arsenal dan West Ham United di Liga Primer serta menaklukkan juara Portugal Porto di Liga Champions Eropa.

Namun, barisan penyerang lainnya yakni Gabriel Jesus dan Ferran Torres yang mencetak gol ke gawang Olympiakos, juga Raheem Sterling dan Riyad Mahrez, menunjukkan bahwa mereka pun layak diandalkan untuk menjebol gawang lawan.

Di sisi Liverpool, kehadiran Diogo Jota, penyerang sayap asal Portugal yang baru didatangkan dari sesama kontestan Liga Primer Inggris Wolverhampton Wanderers, jelas menarik perhatian tersendiri.

Dia telah mencetak total tujuh gol sejak didatangkan pada jendela transfer musim panas tahun ini dengan perincian tiga gol di Liga Primer dan empat Liga Champions termasuk hattrick ketika The Reds menghantam Atalanta.

Selain Diogo Jota, tentu saja gol-gol dari Mohamed Salah dan Sadio Mane tetap dinantikan. Salah telah mencetak tujuh gol, sedangkan Mane empat gol di Liga Primer.

Laga lain yang menarik perhatian pada matchday kedelapan ini adalah Everton menjamu Manchester United di Stadion Goodison Park di Liverpool.

Everton baru saja tergelincir dari posisi teratas klasemen yang mereka kuasai hingga pekan keenam lantaran dikalahkan Southampton dan Newcastle United di dua pertandingan terakhir pada kelima imbang 2–2 ketika menjamu Liverpool dalam derby Merseyside.

Menghadapi Setan Merah dari Manchester, lini depan pasukan asuhan Carlo Ancelotti tetap mengandalkan Dominic Calvert-Lewin yang tengah menjadi top skor sementara dengan delapan gol bersama penyerang Tottenham Hotspur Son Heung-min.

Sebaliknya di lini depan MU, Marcus Rashford tetap menjadi sorotan setelah pada matchday kedua Liga Champions mencetak hattrick ke gawang klub Jerman RB Leipzig hanya dalam 16 menit untuk menghasilkan kemenangan telak 5–0.

Sayangnya, ketajaman Rashford tak berlanjut ketika MU menelan kekalahan 0–1 ketika menjamu tamu dari London, Arsenal, pada matchday ketujuh.

Jadwal lengkap pertandingan pekan kedelapan (dalam WIB):

Sabtu, 7 November:

00:30   Brighton & Hove Albion vs Burnley

03:00   Southampton vs Newcastle United

19:30   Everton vs Manchester United

22:00   Crystal Palace vs Leeds United

Minggu, 8 November:

00:30   Chelsea vs Sheffield United

03:00   West Ham United vs Fulham

19:00   West Bromwich Albion vs Tottenham Hotspur

21:00   Leicester City vs Wolverhampton Wanderers

23:30   Manchester City vs Liverpool

Senin, 9 November:

02:15   Arsenal vs Aston Villa

Klasemen sementara (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

175111715+216
27502179+815
37421189+914
474121511+413
574121412+213
6741288+013
77331169+712
86402159+612
9740397+212
10632198+111
1173221011-111
1273131313+010
137313811-310
1472231310+38
156213913-47
1671241114-35
177115714-74
187034616-103
197016310-71
206015312-91

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper