Prediksi Skor PSG Vs Munchen: Siapa Jadi Raja Eropa, Munchen atau PSG?

Jika ditilik lebih lanjut, kekuatan PSG dan Munchen di final Liga Champions ini bisa dibilang sangat seimbang dari lini belakang hingga depan.

Bisnis.com, JAKARTA – Final idaman Liga Champions akhirnya terwujud setelah Bayern Munchen lolos ke partai puncak usai menumbangkan Olympique Lyon dengan skor telak 3-0. Kemenangan ini membuat pasukan Hans-Flick menorehkan 10 laga tanpa terkalahkan di segala kompetisi. Sekedar catatan, sebelumnya, Munchen menghancurkan Barcelona dengan skor telak 8-2 yang membuat Barca akhirnya mulai melakukan revolusi.

Munchen di final akan ditantang Paris Saint-Germain di Stadion Da Luz, Senin (24/8/2020) dini hari. PSG sudah lebih dahulu lolos usai menyingkirkan klub Jerman, RasenBallsport Leipzig juga dengan skor 3-0. Gol Le Parisiens dibuat oleh Marquinhos, Angel Di Maria dan Juan Bernat.

Konten Premium Terbaru