Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang MLS Dilanjutkan, 20 Pemain Malah Terinfeksi Virus Corona

Major League Soccer (MLS/liga utama sepak bola AS) mengatakan 20 pemain dan enam staf klub telah dites positif Covid-19 menjelang 'Turnamen MLS Kembali' akan dimulai pada 8 Juli.
Ilustrasi virus corona/Antara-Shutterstock
Ilustrasi virus corona/Antara-Shutterstock

Bisnis.com, JAKARTA - Major League Soccer (MLS/liga utama sepak bola AS) mengatakan 20 pemain dan enam staf klub telah dites positif Covid-19 menjelang 'Turnamen MLS Kembali' akan dimulai pada 8 Juli.

Total 668 pemain telah dites sejak latihan tim lengkap dimulai lagi pada 4 Juni, dengan 18 dinyatakan positif menjelang berangkat ke resor Disney World di Florida untuk turnamen tersebut, katanya.

MLS mengatakan dalam pernyataannya, Minggu, dua pemain lagi telah dinyatakan positif tertular virus corona baru pada saat kedatangan mereka di Orlando untuk turnamen itu, yang akan digelar tanpa penonton dan pemahkotaan juara pada 11 Agustus.

"Setiap orang yang dites positif ... ketika di Orlando akan berpartisipasi dalam pemeriksaan klinis oleh penyedia layanan kesehatan dan pindah ke area isolasi di hotel tersebut hingga mereka mendapat izin secara medis," kata MLS seperti dikutip Reuters.

"Ketika dalam isolasi, pemain MLS dan staf lainnya akan berkomunikasi setiap hari dan mendapat perawatan jarak jauh... termasuk pemantauan gejalanya, dan pemeriksaan teratur selanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper