Bisnis.com, JAKARTA – Bintang mixed martial artist dan mantan juara Ultimate Fighting Championship (UFC) Conor McGregor mengabaikan rivalitasnya dengan Khabib Nurmagomedov (dibaca Nur Muhammadov) dan menyampaikan simpatinya untuk penderitaan ayah Khabib, Abdulmanap.
"Mengirim doa untuk kesembuhan Abdulmanap Nurmagomedov, pria yang bertanggung jawab untuk banyak atlet juara dunia, dari berbagai cabang bela diri, dibandingkan dengan yang kita ketahui. Jenius bela diri!" demikian cuitan McGregor, yang berasal dari Dublin, Irlandia.
Harian Rusia Sport Express, sebagaimana ditulis Antara pada Kamis (14/5/2020), melaporkan bahwa ayah Khabib koma dan sedang dirawat di rumah sakit militer di Moskwa.
Menurut sejumlah laporan, Abdulmanap awalnya dirawat di kampung halamannya, Dagestan, dengan dugaan pneumonia. Namun, dia kemudian diterbangkan ke Moskwa untuk mendapatkan pelayanan medis yang lebih baik.
Abdulmanap sangat dekat dengan Khabib. Dia bahkan melatih Khabib untuk sebagian besar perjalanan karir putranya itu di dunia bela diri.
Hubungan McGregor dengan Khabib memburuk ketika sang petarung Rusia berselisih dengan rekan McGregor, Artem Lobov, pada 2018.
Tidak lama berselang McGregor meresponsnya dengan menyerang bus yang dinaiki Khabib untuk menuju acara media.
Kedua petarung itu kemudian dipertemukan pada UFC 229, dengan Khabib menjadi pemenang setelah memaksa McGregor tap out akibat cekikannya pada ronde keempat.
Seusai pertarungan, Khabib memanjat pagar oktagon untuk menyerang rekan-rekan setim McGregor. Pada saat yang bersamaan, tiga orang tim Khabib memasuki oktagon untuk menyerang McGregror.
Dalam berbagai kesempatan, Khabib mengatakan kekacauan itu disebabkan karena anggota tim McGegor melakukan provokasi terhadapnya sepanjang pertarungan.