Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inter Milan Ikut Memburu Pogba, Saingi Madrid & Juventus

Inter Milan dilaporkan bergabung dalam perlombaan untuk merekrut gelandang Manchester United Paul Pogba dalam jendela transfer musim panas ini.
Gelandang serang Manchester United Paul Pogba./Reuters-Eddie Keogh
Gelandang serang Manchester United Paul Pogba./Reuters-Eddie Keogh

Bisnis.com, JAKARTA – Inter Milan dilaporkan bergabung dalam perlombaan untuk merekrut gelandang Manchester United Paul Pogba dalam jendela transfer musim panas ini.

Pemenang Piala Dunia 2018 bersama Prancis itu telah dikaitkan dengan kepindahan dari Old Trafford selama berbulan-bulan dengan pelamar yang paling kondang adalah Real Madrid dan Juventus.

Namun, media Italia Tuttosport pada Jumat (24/4/2020) menyatakan pelatih Inter Antonio Conte ingin mendatangkan gelandang itu untuk tim berjuluk Nerazzurri ketika jendela transfer dibuka kembali.

Laporan itu mengklaim klub Serie A Italia itu akan mengumpulkan dana untuk Pogba dengan melepas striker Mauro Icardi, yang saat ini dipinjamkan ke Paris Saint-Germain.

Perjanjian Icardi di PSG termasuk opsi untuk membeli dan jika klub juara Ligue 1 Prancis memicu opsi itu, Inter akan menerima 62 juta pound sterling.

Uang itu kemudian dapat digunakan untuk mendanai perpindahan uang besar untuk Pogba, yang tampaknya ditakdirkan untuk meninggalkan Old Trafford musim panas ini.

Inter kemungkinan akan menghadapi persaingan ketat dari rival sesama tim Serie A Juventus dan jagoan Spanyol Real Madrid.

Pogba bergabung dengan United dari Juventus untuk mencatatkan rekor dunia saat itu 89 juta pound pada 2016 dan rumor menyebutkan dia ingin kembali ke Turin, markas Juve.

Namun, Pogba juga sangat memuji bos Madrid Zinedine Zidane, dengan di sisi berseberangan pelatih asal Prancis itu menjelaskan bahwa dia ingin membawanya ke Bernabeu.

Laporan baru-baru ini menunjukkan Zidane menempatkan pemain yang sesama dari Prancis itu di daftar pendek tiga pemain musim panas ketika dia ingin melanjutkan pembangunan kembali pasukannya.

Menurut AS, ia juga telah menunjuk bintang muda Rennes Eduardo Camavinga sebagai opsi potensial, serta Fabian Ruiz dari Napoli.

Kedua bintang dihargai sekitar 50 juta pound, tetapi Napoli telah menetapkan banderol 90 juta pound pada Ruiz untuk menangkal calon pelamar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Daily Star
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper