Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liverpool Vs Atletico: Atletico Singkirkan Liverpool di Anfield

Hasil Liverpool vs Atletico Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions dimenangkan Atletico dengan skor 3-2. Dengan kedudukan ini maka Atletico unggul agregat 4-2 dan berhak lolos ke perempat final.
Gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente usai menjebol gawang Liverpool/Instagram
Gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente usai menjebol gawang Liverpool/Instagram

Bisnis.com, JAKARTA - Hasil Liverpool vs Atletico Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions berakhir imbang 3-2. Dengan kedudukan ini maka Atletico unggul agregat 4-2 dan berhak lolos ke perempat final.

Bermain di Stadion Anfield, Kamis (12/3/2020) dini hari, Liverpool yang harus mencetak gol guna mengejar ketertinggalan 0-1 terus menerus menekan lini pertahanan Atletico.

Peluang pertama Liverpool diraih Oxlade Chamberlain namun sepakannya masih digagalkan Jan Oblak.

Firmino juga mendapat kesempatan emas di menit 30 namun Oblak lagi-lagi bisa menjaga gawangnya tetap bersih dari gol.

Georgino Wijnaldum akhirnya menjebol gawang Oblak lewat sundulan kepala kesudut kanan di menit 43 usai menerima umpan Oxlade Chamberlain.

Hingga babak pertama usai, Liverpool unggul 1-0  dan agregat menjadi 1-1.

Masuk di babak kedua, Liverpool belum mengendurkan serangannya. The Reds langsung mendapat dua peluang emas lewat Oxlade Chamberlain dan Firmino namun dapat dipatahkan Oblak.

Atletico yang mengandalkan kecepatan Joao Felix nyaris mencuri gol namun sepakan pemain Portugal itu di menit 60 dapat digagalkan kiper Liverpool, Adrian. Skor Liverpool vs Atletico masih 1-0.

Di menit 65 Liverpool nyaris menjebol gawang Oblak namun sundulan Andy Robertson yang sudah berdiri bebas hanya membentur mistar atas. Oblak juga menepis tendangan keras Alexander Arnold dari luar kotak penalti tiga menit kemudian.

Jelang laga berakhir, Liverpool terus mengurung pertahanan Atletico. Sepakan akrobat pemain sayap Liverpool di menit 84 melambung di atas mistar gawang Oblak. Sepakan Salah yang sebelumnya melakukan tusukan dari luar kotak penalti di menit 87 juga melambung tinggi.

Atletico sempat menjebol gawang Liverpool di penghujung laga menit 90 lewat sundulan Saul Niguez tapi sayang dianulir wasit karena sudah lebih dahulu terperangkap posisi offside.

Hingga 90 menit pertandingan usai, skor Liverpool vs Atletico tetap 1-0 dan agregat sama 1-1 sehingga harus dilanjutkan ke babak pertambahan waktu 2x15 menit.

Gawang Jan Oblak akhirnya jebol juga untuk kedua kalinya. Kali ini Firmino yang menjadi aktor utama lewat sepakannya di menit 93 memanfaatkan bola pantul sundulannya yang membentur mistar gawang terlebih dahulu. Skor menjadi 2-0 dan agregat 2-1 untuk keunggulan Liverpool.

Atletico di luar dugaan bisa mencetak gol di tengah gempuran Liverpool. Berawal dari kesalahan kiper Liverpool, Adrian dalam membuang bola, Marcos Llorente yang baru saja masuk di babak kedua berhasil membuat gol untuk Atletico di menit 96 lewat sepakan ke sudut kiri gawang.

Skor Liverpool vs Atletico menjadi 1-1 dan Atletico unggul agregat 2-1. Atletico cukup mempertahankan kedudukan jika ingin lolos sedangkan Liverpool harus mencetak satu gol tambahan agar selisih menjadi dua gol.

Marcos Llorente benar-benar menjadi mimpi buruk untuk Liverpool yang merupakan juara bertahan di turnamen ini usai mencetak gol keduanya di penghujung babak pertama tambahan waktu lewat sepakan kaki kanan ke kiri gawang Adrian.

Dengan skor 2-2, Atletico kini memimpin agregat 3-2 atas Liverpool yang membutuhkan tiga gol lagi jika ingin lolos ke perempat final.

Alvaro Morata yang barubmasuk mencatatkan namanya di papan skor usai mencetak gol di penghujung laga untuk mengubah skor menjadi 3-2 untuk keunggulan Atletico.

Hingga pluit terakhir dibunyikan wasit, skor 3-2 tetap bertahan hingga selesai. Dengan demikian Atletico maju ke perempat final usai menumbangkan sang juara bertahan.

Susunan Pemain Liverpool Vs Atletico

Liverpool: Adrian; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Alex Oxlade-Chamberlain, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane.

Atletico Madrid: Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Felipe, Renan Lodi; Angel Correa, Saul Niguez, Thomas Partey, Koke; Diego Costa, Joao Felix.

Berikut sejumlah data fakta terkait laga Liverpool vs Atletico:

Liverpool telah melakukan Sembilan comeback dari 14 kesempatan sebelumnya di mana mereka kalah dalam pertandingan pertama pada babak sistem gugur Eropa di luar kandang.

Tim asuhan Jürgen Klopp akan menjamu Atletico Madrid di Anfield malam ini dan berusaha untuk meningkatkan statistik khusus itu agar lolos ke perempat final Liga Champions.

Juara Eropa itu dikalahkan 1-0 di Estadio Metropolitano bulan lalu, tetapi memiliki peluang untuk membalik defisit di kandang sendiri malam ini.

Pertandingan Kamis (12/3) ini akan menjadi yang ke 400 Liverpool di Eropa dan 217 di Liga Champions / Piala Eropa. Mereka menang 222, imbang 89 dan kalah 88 dari 399 pertandingan Eropa sebelumnya.

The Reds tidak pernah kalah dalam pertandingan dua leg di kompetisi Eropa di bawah Jurgen Klopp, memenangkan 10 kesempatan sebelumnya.

Di Anfield, Liverpool tidak terkalahkan dalam 25 pertandingan Eropa terakhir mereka, menang 18 kali dan seri tujuh kali. Kekalahan terakhir mereka adalah melawan Real Madrid pada Oktober 2014.

The Reds telah memainkan leg kedua di kandangnya untuk mengatasi defisit leg pertama dari skor apa pun sebanyak 30 kali dan memenangkan pertandingan pada 14 kesempatan.

Musim ini, Liverpool memimpin duluan sebanyak 39 dari 47 pertandingan mereka di liga dan piala. Hanya sekali dalam pertandingan itu mereka gagal menang (di Shrewsbury Town di Piala FA).

Mohamed Salah adalah pencetak gol tertinggi ketiga klub di Eropa (setingkat dengan Ian Rush pada 20). Hanya Steven Gerrard (41) dan Michael Owen (22) yang memiliki lebih banyak.

Semua 20 gol Eropa Salah untuk The Reds dicetak di Liga Champions (hanya dalam 34 penampilan) dan, di Anfield, ia telah mencetak 12 dalam 15 pertandingan. Hanya Gerrard (18) yang memiliki lebih banyak dalam kompetisi di kandang.

Pemain Mesir itu mencetak 20 gol musim ini untuk ketiga kalinya berturut-turut dengan mencetak gol melawan Bournemouth pada akhir pekan. Sadio Mane saat ini berjarak dua gol dari mencapai prestasi yang sama.

Penampilan Joe Gomez berikutnya akan menjadi yang ke-100 untuk Liverpool di semua kompetisi.

Gomez, Mane dan Andy Robertson akan melewatkan leg pertama perempat final jika mereka mendapatkan kartu kuning dan Liverpool lolos malam ini.

Berikut hasil dan Jadwal babak 16 besar Liga Champions 2019/2020:

Hasil Leg pertama babak 16 besar Liga Champions: 

Rabu, 19 Februari 2020
03:00 WIB | Atletico Madrid vs Liverpool 0-1
03:00 WIB | Dortmund vs PSG 2-1

Kamis, 20 Februari 2020
03:00 WIB | Atalanta vs Valencia 4-1
03:00 WIB | Tottenham Hotspur v Leipzig 0-1

Rabu, 26 Februari 2020
03:00 WIB | Chelsea vs Beyern Munchen 0-3
03:00 WIB | Napoli vs Barcelona 1-1

Kamis, 27 Februari 2020
03:00 WIB | Lyon vs Juventus 1-0
03:00 WIB | Real Madrid vs Manchester City 1-2

Jadwal dan hasil Leg kedua babak 16 Besar Liga Champions:

Rabu, 11 Maret 2020
03:00 WIB | Valencia vs Atalanta 3-4
03:00 WIB | Leipzig vs Tottenham Hotspur 3-0

Kamis, 12 Maret 2020
03:00 WIB | Liverpool vs Atletico Madrid
03:00 WIB | PSG vs Dortmund

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper