Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mainkan Laga ke-1000, Ini Komentar dan Deretan Prestasi Ronaldo

Striker Juventus Cristiano Ronaldo memainkan pertandingan ke-1000 dalam karirnya saat meraih kemenangan 2-0 atas Inter Milan di Allianz Stadium. Senin (9/3/2020) dini hari.
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo/Forbes
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo/Forbes

Bisnis.com, JAKARTA - Striker Juventus Cristiano Ronaldo memainkan pertandingan ke-1000 dalam karirnya saat meraih kemenangan 2-0 atas Inter Milan di Allianz Stadium. Senin (9/3/2020) dini hari.

Meski tidak mencetak gol saat memainkan pertandingan ke-1000 dalam karirnya, pemain berusia 35 tahun itu sudah mencatatkan sejumlah prestasi penting saat memperkuat Sporting Lisbon, Manchester United, Real Madrid dan sekarang Bianconeri.

“Saya sangat bangga mencapai 1000 pertandingan resmi dalam karier saya dengan kemenangan sangat penting yang menempatkan kami di puncak klasemen,” tulis Ronaldo di Instagram. “Terima kasih kepada semua rekan tim, pelatih, keluarga dan teman-teman saya, dan kepada penggemar saya yang membantu saya mencapai prestasi luar biasa ini.”

Ronaldo telah mencetak 725 gol untuk empat klub berbeda dan telah berpartisipasi dalam 18 musim sebagai pemain sepakbola profesional.

Ronaldo yang terkenal dengan nama panggilan CR7 sudah memainkan 292 pertandingan dengan mencetak 118 gol untuk Setan Merah. Sedangkan di Sporting Lisbon pada musim panas 2003., Ronaldo sudah bermain 30 kali dan mencetak lima kali.

Ronaldo juga telah menghasilkan 164 caps untuk Portugal, mencetak 99 gol untuk negaranya. Ronaldo juga mencatatkan prestasi penting bersama Portugal dengan memenangkan Kejuaraan Eropa dan Liga Bangsa-Bangsa UEFA perdana.

Pemenang lima kali Ballon d’Or har juga terpilih sebagai pemain terbaik tahun ini oleh FIFA lima kali dan tiga kali Pemain Terbaik UEFA di Eropa.

Ronaldo dan Juventus saat ini sedang bersiap menjamu Olympique Lyonnais di leg kedua babak 16 di Liga Champions, sebuah turnamen yang telah dimenangkan lima kali oleh CR7.

Total Ronaldo telah memenangkan tiga Liga Premier, dua gelar La Liga dan sebiji Scudetto dengan Nyonya Tua tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Italia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper