Bisnis.com, JAKARTA - Neymar, bintang sepak bola asal Brasil, diragukan tampil membela Paris Saint-Germain (PSG) dalam pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions melawan Borussia Dortmund di Signal Iduna Park, Jerman, tengah pekan depan.
PSG sudah kehilangan pemain bernama asli Neymar da Silva Santos Jr. itu saat menang 6-1 atas Dijon di perempat final Piala Prancis, Kamis (13/2/2020) dini hari WIB, karena cedera tulang rusuk.
Neymar dilaporkan tetap berada di Paris saat menjalani pemulihan dari cederanya, yang dideritanya sejak pertandingan melawan Montpellier pada 1 Februari dan membuatnya absen saat PSG mengalahkan Nantes dan Lyon di Ligue 1.
Setelah pertandingan Ligue 1 melawan Amiens pada Sabtu, PSG kemudian akan bertandang ke markas Dortmund untuk pertandingan Liga Champions pada Rabu (19/2/2020 .
Ketika ditanya tentang Neymar, Pelatih PSG Thomas Tuchel mengungkapkan bahwa sang pemain masih diragukan untuk tampil di Jerman.
"Saya tidak bisa mengatakan bahwa ia akan 100 persen untuk bermain melawan Borussia Dortmund," ujar pelatih asal Jerman itu yang dikutip Goal pada Kamis (13/2/2020).
Baca Juga
Tuchel mengatakan pihaknya akan membahas hal itu dan memutuskannya Jumat, waktu setempat. Dia mengakui bahwa PSG tidak ingin mengambil risiko terkait kebugaran Neymar.
"Jelas, kami tidak akan mengambil risiko melawan Amiens. Kami akan memiliki tim yang kuat, tetapi bila kami sedikit ragu, kami tidak akan mengambil risiko," tambahnya.
PSG berhasil lolos ke semifinal Piala Prancis setelah menghancurkan Dijon dengan skor 6-1.
PSG kini telah memenangkan delapan pertandingan beruntun dan unggul 12 poin di puncak klasemen Ligue 1. Skuat asuhan Tuchel tersebut akan menghadapi Amiens pada akhir pekan sebelum bertandang ke Jerman untuk menghadapi Dortmund di Liga Champions.
Juara Prancis itu telah tersingkir di babak 16 besar selama tiga musim terakhir dan mereka akan berusaha keras untuk tidak mengulanginya musim ini.