Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inter Milan, Lazio, Napoli Melaju ke Perempat Final Coppa Italia

Inter Milan, Lazio, dan Napoli melaju ke perempat final Coppa Italia setelah mencatat kemenangan di 16 besar.
Striker Inter Milan Romelu Lukaku/Reuters-Daniele Mascolo
Striker Inter Milan Romelu Lukaku/Reuters-Daniele Mascolo

Bisnis.com, JAKARTA – Inter Milan, Lazio, dan Napoli melaju ke perempat final Coppa Italia setelah mencatat kemenangan di babak 16 besar pada Rabu (15/1/2020) dini hari WIB.

Di Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan, Inter menundukkan Cagliari dengan skor telak 4 - 1. Ujung tombak Inter Romelu Lukaku menjebol gawang tamu ketika pertandingan baru berjalan 21 detik

Pada menit ke-22 Borja Valero men ggandakan keunggulan tuan rumah, diikuti dengan gol Lukaku lagi ketika babak kedua berjalan 4 menit sehingga skor 3 - 0.

Cagliari sempat memperkecil ketinggalan pada menit ke-72 lewat gol Christian Oliva, tetapi Inter memulihkan keunggulan tiga gol menjadi 4 - 1 pada menit ke-80 berkat kontribusi Andrea Ranocchia.

Di Stadion Olimpico Roma, tuan rumah Lazio menggasak tim Serie B Cremonese empat gol tanpa balas. Gol-gol tim ibu kota dilesakkan Patricio Gabarron (10’), Marco Parolo (26’), penalti Ciro Immobile (58’), dan Bartolomeu Jacinto alias Bastos 2 menit sebelum laga usai.

Sementara itu, Napoli menundukkan tamunya klub Serie B Perugia 2 - 0 di Stadion San Paolo. Kedua gol dicetak dari titik penalti oleh Lorenzo Insigne pada menit ke-26 dan 38.

Sebelumnya, dalam laga pertama babak 16 besar, Torino berhasil menaklukkan Genoa untuk melaju ke perempat final.

Di babak 16 besar. delapan tim teratas di klasemen akhir Serie A musim lalu langsung masuk fase ini dan akan berhadapan dengan delapan tim yang lolos dari putaran keempat.

Delapan tim teratas klasemen akhir Serie A musim lalu yang langsung masuk ke babak 16 besar ini adalah Juventus, Napoli, Atalanta, Inter Milan, AC Milan, AS Roma, Torino, dan Lazio.

Babak 16 besar ini hanya berlangsung satu pertandingan, bukan dua leg. Dengan demikian, pemenang akan ditentukan lewat adu penalti jika permainan selama 120 menit termasuk perpanjangan waktu berakhir imbang.

Juara bertahan Coppa Italia adalah Lazio setelah dalam pertandingan final di Stadion Olimpico Roma pada pertengahan Mei tahun lalu menang dengan skor 2 - 0 atas Atalanta.

Delapan tim pengoleksi terbanyak gelar juara Coppa Italia masuk di antara 16 kontestan perdelapan final kali ini. Mereka adalah Juventus (13 kali juara), Roma (9), Lazio (7), Inter Milan (7), Fiorentina (6), Torino (5), AC Milan (5), dan Napoli (5).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Football Italia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper