Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Liga Champions : Ladeni Shakhtar, ManCity Tanpa Aguero

Pelatih Manchester City Pep Guardiola menyatakan ujung tombak Sergio Aguero terpaksa harus absen bertanding dalam beberapa pekan karena dibekap cedera otot.
Ujung tombak Manchester City Sergio Aguero/Reuters-Andrew Couldridge
Ujung tombak Manchester City Sergio Aguero/Reuters-Andrew Couldridge

Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Manchester City Pep Guardiola menyatakan ujung tombak Sergio Aguero terpaksa harus absen bertanding dalam beberapa pekan karena dibekap cedera otot.

Cedera otot itu dialami Aguero saat Manchester City menang atas Chelsea dengan skor 2 - 1 dalam laga pekan ke-13 Liga Primer Inggris pada Minggu (24/11/2019) yang membuatnya harus ditarik keluar 13 menit jelang bubaran.

“Sergio  akan absen beberapa pertandingan. Saya tak tahu tepatnya. Dia cedera tendon,” ujar Guardiola dikutip dari laman resmi klub.

Ketika ditanya terkait kemungkinan Aguero akan absen dalam derby kontra Manchester United awal Desember, Guardiola tampak tak yakin.

“Apakah dia akan pulih saat laga derby? Saya rasa tidak. Saya berharap ada keajaiban, tapi mungkin dia tidak bisa bermain,” kata pelatih asal Spanyol itu.

“Tidak ada lagi yang mengalami cedera. David Silva hanya kram dan dia baik-baik saja,” tambahnya.

The Citizens akan menghadapi 10 pertandingan di semua kompetisi dalam 5 pekan ke depan, termasuk menjamu United pada 7 Desember mendatang di Stadion Etihad.

Selanjutnya, Manchester City akan berhadapan Shakhtar Donetsk pada laga pekan kelima Liga Champions pada Rabu (27/11/2019) dini hari WIB.

Setelah mengemas 10 poin dari empat pertandingan sebelumnya, pasukan Guardiola hanya perlu satu poin lagi untuk memastikan lolos ke 16 besar.

“Besok adalah kesempatan untuk kami. Shakhtar mengenal kami dengan cukup baik. Kami akan kembali bermain setelah pertandingan yang berat melawan Chelsea. Dan kita lihat besok bagaimana kondisi kami secara fisik."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper