Informasi Tim
Atalanta:
* Josip Ilicic dikeluarkan dari lapangan pada laga akhir pekan lalu, hanya saja ia dapat tampil bermain melawan Manchester City.
* Duvan Zapata menderita cedera. Luis Muriel siap bertanding.
* Marten de Roon akan dikenakan larangan satu pertandingan bila menerima satu kartu kuning lagi.
Manchester City:
* David Silva absen untuk Manchester City setelah mengalami cedera otot pada akhir pekan. Dia bergabung dalam deretan pemain cedera, yakni Leroy Sane, Oleksandr Zinchenko, Rodri dan Aymeric Laporte.
* Jelang melawan Liverpool, bukan tidak mungkin Pep Guardiola melakukan perubahan dalam komposisi pemain.
* Angelino siap bertanding, sementara Joao Cancelo dan Nicolas Otamendi siap memperkuat lini pertahanan. Eric Garcia boleh jadi diturunkan dalam laga melawan Atalanta.