Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tabarez Salut Komitmen Tim Uruguay Saat Habisi Ekuador

Pelatih Uruguay Oscar Tabarez memuji komitmen timnya setelah membuka kampanye Copa America mereka dengan kemenangan 4 - 0 atas Ekuador.
Pelatih Timnas Uruguay Oscar Tabarez/Reuters-Tony Gentile
Pelatih Timnas Uruguay Oscar Tabarez/Reuters-Tony Gentile

Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Uruguay Oscar Tabarez memuji komitmen timnya setelah membuka kampanye Copa America 2019 dengan kemenangan 4 - 0 atas Ekuador meskipun ada kekhawatiran cedera praturnamen.

Juara Copa 15 kali itu berada dalam kondisi bagus di Belo Horizonte, menyapu 10 pemain Ekuador dengan empat gol tanpa balas untuk memuncaki klasemen sementara Grup C.

Nicolas Lodeiro memberi mereka keunggulan awal sebelum Jose Quinteros dikeluarkan, dan Edinson Cavani dan Luis Suarez mencetak gol sebelum jeda untuk memanfaatkan keunggulan numerik. Gol bunuh diri Arturo Mina di babak kedua menyelesaikan Ekuador.

Kemenangan Uruguay sebenarnya diawali dengan persiapan mereka yang mengkhawatirkan, dengan pemain-pemain kunci menderita cedera pada paruh pertama 2019.

Tabarez kemudian memuji profesionalisme tim karena datang ke Copa melalui masalah seperti itu dan mengamankan awal yang kuat untuk menjuarai turnamen di Brasil kali ini.

Uruguay adalah juara terbanyak Copa America sepanjang sejarah sejak pertama kali digelar pada 1916 yakni 15 kali, diikuti Argentina 14, Brasil 8, Paraguay, Cile, dan Peru 2, serta Kolombia dan Bolivia masing-masing 1 kali juara.

Pembagian grup turnamen tahun ini, Brasil unggulan di Grup A bersama Bolivia, Peru, dan Venezuela. Grup B diisi Argentina sebagai unggulan bersama Kolombia, Paraguay, dan Qatar, sedangkan Grup C diisi Uruguay sebagai unggulan bersama juara bertahan Cile, Ekuador, dan Jepang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Scoresway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper