Bisnis.com, JAKARTA - Pertarungan Liga Champions sudah memasuki semifinal, ada empat tim yang tersisa yaitu Barcelona, Liverpool, Tottenham Hotspur dan Ajax Amsterdam yang akan bertarung memperebutkan trofi si Telinga Besar.
Pertandingan leg pertama akan digelar tengah pekan ini diawali laga Tottenham vs Ajax di Stadion Tottenham, Rabu (1/5/2019) dini hari kemudian di lanjutkan laga Barcelona Vs Liverpool di Stadion Camp Nou, Kamis (2/5/2019) dini hari.
Keempat tim memiliki keistimewaan tersendiri karena sudah berhasil menyingkirkan lawan-lawannya. Barcelona paling diunggulkan karena mempunyai pengalaman dan tradisi dalam menghadapi pertarungan besar seperti ini. Liverpool yang menjadi runner up tahun lalu bukan tidak mungkin bisa lolos hingga babak final dan menjadi juara jika berhasil menyingkirkan Barca.
Jangan pernah lupakan dan remehkan Tottenham dan Ajax. Kedua tim ini mampu menjungkirbalikkan prediksi para pengamat sepak bola karena menyingkirkan para favorit juara. Tottenham menyudahi perjuangan Manchester City sementara Ajax mengalahkan juara bertahan Real Madrid dan mengakhiri mimpi juventus di perempat final. Siapa tahu musim ini ada kejutan dari Tottenham dan Ajax.
Berikut informasi mengenai Barcelona, Liverpool, Tottenham hingga Ajax hingga nanti babak final yang digelar di Madrid pada 2 Juni.
Bermain: 10 Kali
Menang: 5 kali
Seri: 2 kali
Kalah: 3 Kali
Kartu Kuning/Merah: 21/1
Prestasi: Juara Piala Winner (1962-1963), Juara Piala UEFA (1971–72, 1983–84)
Ajax:
Bermain: 10
Menang: 5 kali
Seri: 4 kali
Kalah: 1 kali
Kartu Kuning/Merah: 23/1
Prestasi: Liga Champions (1971, 1972, 1973, 1995), Piala Winners (1987), UEFA (1992), Piala Intertoto (1962), Piala Super Eropa (1973, 1995), Piala Interkontinental (1972,1995)
Bermain: 10 kali
Seri: 7 kali
Kalah: 0
Prestasi: Liga Champions (1991-1992, 2005-2006, 2008-2009, 2010-2011, 2014-2015), Piala UEFA (1958, 1960, 1966, 1971), Piala Super Eropa (1992, 1997, 2009, 2011, 2015), Piala Winners (1979, 1982, 1989, 1997), Piala Dunia Antar Klub (2009, 2011, 2015).
Bermain: 10 kali
Menang: 6 kali
Seri: 1 kali
Kalah: 3 kali
Kartu Kuning/Merah: 18/0
Prestasi: Liga Champions (1976-1973, 1977-1978, 1980-1981, 1983-1984, 2004-2005), Piala UEFA (1972-973, 1975-1976, 2000-2001), Piala Super Eropa (1977, 2001, 2005).
Final Liga Champions yang digelar pada 2 Juni di Madrid akan mempertemukan Liverpool vs Tottenham Hotspur. Liverpool melangkah ke final usai mengalahkan Barcelona dengan agregat 4-3, sedangkan Tottenham melibas wakil asal Belanda, Ajax Amsterdam dengan agregat 3-3 dengan keunggulan gol tandang.
Barcelona memenangkan leg pertama di fase semifinal Liga Champions atas Liverpool dengan skor 3-0 di Stadion Camp Nou, Kamis (2/5/2019) dini hari. Pertandingan kedua akan digelar di Stadion Anfield, markas Liverpool pada 8 Mei.
Tottenham Hotspur tumbang dengan skor 0-1 saat menjamu Ajax Amsterdam dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Eropa di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (1/5/2019) dini hari.
Gol semata wayang Ajax dicetak oleh Donny van de Beek pada menit ke-15 setelah menerima assist dari Hakim Ziyech setelah lolos dari jebakan off side.
Tottenham (3-4-2-1): Lloris; Vertonghen, Sanchez, Alderweireld; Rose, Wanyama, Eriksen, Trippier; Alli, Moura; Llorente.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Ajax (4-3-3): Onana; Tagliafico, Blind, de Light, Mazraoui; dan de Beek, Frenkie de Jong, Schone; Neres, Tadic, Ziyech.
Pelatih: Erik ten Hag.