Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kalah 1 - 3, Arsenal Harus Bersiap Lupakan Tiket Liga Champions

Arsenal dihadapkan dengan kenyataan bahwa mereka akan kesulitan untuk finis setidaknya di posisi empat besar Liga Primer Inggris yang merupakan jatah tiket ke Liga Champions Eropa musim depan.
Pemain Arsenal Mesut Ozil menampakkan kekecewaan saat timnya dikalahkan Wolverhampton Wanderers 1 - 3 yang membuat asa untuk finis di jatah tiket Liga Champions meredup./Reuters-Eddie Keogh
Pemain Arsenal Mesut Ozil menampakkan kekecewaan saat timnya dikalahkan Wolverhampton Wanderers 1 - 3 yang membuat asa untuk finis di jatah tiket Liga Champions meredup./Reuters-Eddie Keogh

Bisnis.com, JAKARTA – Menelan kekalahan ketiga dalam empat laga terakhir, Arsenal kini dihadapkan dengan kenyataan bahwa mereka akan kesulitan untuk finis setidaknya di posisi empat besar Liga Primer Inggris yang merupakan jatah tiket ke Liga Champions Eropa musim depan.

Dalam pertandingan tunda pekan ke-31 di Stadion Molineux di Wolverhampton pada Kamis (25/4/2019) dini hari WIB, Arsenal menyerah dengan skor 1 - 3 dari tuan rumah Wolverhampton Wanderers.

Skuat asuhan Unai Emery bahkan sudah tertinggal tiga gol hingga rehat. Ketiga gol Wolves dijaringkan Ruben Neves (28’), Matt Dohery (37’), dan Diogo Jota saat babak pertama telah memasuki waktu tambahan.

Beruntung pada babak kedua The Gunners dari London bisa memperbaiki penampilan, tetapi itu sekadar untuk tidak kebobolan lebih banyak, namun pada akhirnya tetap menuai kekalahan akibat hanya sanggup memasok sebiji gol balasan 10 menit menjelang laga usai lewat bek Sokratis Papastathopoulos.

Ini kekalahan ketiga Arsenal dalam empat laga terakhir. Di ntiga pertandingan sebelumnya, Arsenal dikalahkan Everton 0 - 1 dan Crystal Palace 2 - 3 serta menang 1 - 0 atas Watford.

Akibat rentetan hasil buruk itu, Arsenal tertahan di peringkat kelima dengan nilai 66, berjarak 1 angka di belakang Chelsea di peringkat keempat yang merupakan jatah terbawah tiket ke Liga Champions Eropa musim depan.

Dengan setiap tim hanya menyisakan satu pertandingan, jika sesama klub London Tottenham Hotspur (70) dan Chelsea (67) selalu menang, meski Arsenal juga selalu menang, maka Arsenal dipaksa melupakan tiket Liga Champions.

Sementara itu, kemenangan ini membawa Wolves naik ke slot ketujuh dengan nilai 51, tak ada kans lagi untuk finis di setidaknya posisi kelima yang merupakan jatah tiket Liga Europa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper