Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Permalukan Cardiff City 0-2, Liverpool Puncaki Klasemen Sementara

Perebutan gelar juara Liga Premier Inggris 2019 antara Liverpool dan Manchester City semakin ketat. Kedua tim bergantian mengambil pucuk pimpinan klasemen sementara. 
James Milner bersama Jordan Henderson, Roberto Firmino dan Sadio Mane merayakan gol kedua Liverpool ketika menghadapi Cardiff City, Minggu (21/4/2019)/Reuters-Carl Recine
James Milner bersama Jordan Henderson, Roberto Firmino dan Sadio Mane merayakan gol kedua Liverpool ketika menghadapi Cardiff City, Minggu (21/4/2019)/Reuters-Carl Recine

Bisnis.com, JAKARTA - Perebutan gelar juara Liga Premier Inggris 2019 antara Liverpool dan Manchester City semakin ketat. Kedua tim bergantian mengambil pucuk pimpinan klasemen sementara. 

Liverpool kembali mengambil alih puncak klasemen sementara setelah mempermalukan Cardiff City dengan skor 2-0 di Cardiff City Stadium pada Minggu (21/4/2019).

Dua gol dicetak oleh Georginio Wijnaldum pada menit 56 dan James Milner menit 82 melalui titik penalti setelah pelanggaran terhadap Mohamed Salah.

Liverpool harus memenangkan pertandingan melawan Cardiff jika ingin tetap ingin berpacu dengan Man City dalam perebutan gelar juara. Sementara Cardiff City yang berada di zona degradasi juga harus meraih poin penuh agar dapat bertahan di Liga Premier pada musim depan.  

Dalam pertandingan yang disiarakan langsung oleh MNC TV, Liverpool di babak pertama kesulitan menembus pertahanan lawan.  Roberto Firmino memiliki peluang emas ketika berhadapan dengan kiper namun sepakannya melambung. 

Peluang babak kedua baru muncul pada babak kedua melalui tendangan sudut mendatar yang dikonversi dengan baik oleh Wijnaldum menjadi gol. 

Kemenangan satu gol ternyata tidak cukup bagi Liverpool. Sembilan menit menjelang pertandingan waktu normal usai, wasit Martin Atkinson memberikan hadiah penalti. James Milner memastikan kemenangan Liverpool untuk mengambil posisi puncak klasemen sementara. 

Liverpool kini telah mengumpulkan 88 poin unggul dua poin dari rivalnya Manchester City yang berada di urutan kedua dengan 86 poin. Namun City masih menyimpan satu pertandingan.  Manchester City akan melakoni laga derby bertandang ke markas Manchester United pada tengah pekan ini. 

Sementara Liverpool yang sudah melakoni 35 laga tinggal menyisakan tiga pertandingan yakni melawan Huddersfield Town, Newcastle United dan Wolverhampton Wanderers. 

Adapun Man City, masih melakoni empat laga yakni melawan Manchester United, Burnley, Leicester City dan Brighton & Hove Albion.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper