Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sikap Buruk Saat Rayakan Gol, Ronaldo Didenda Rp320 Juta

Striker Juventus Cristiano Ronaldo didenda 20.000 euro oleh UEFA karena sikapnya saat merayakan kemenangan Liga Champions atas Atletico Madrid pekan lalu,
Striker Juventus Cristiano Ronaldo/Reuters-Alberto Lingria
Striker Juventus Cristiano Ronaldo/Reuters-Alberto Lingria

Bisnis.com, JAKARTA – Striker Juventus Cristiano Ronaldo didenda 20.000 euro (Rp320 juta) oleh UEFA karena sikapnya saat merayakan kemenangan Liga Champions atas Atletico Madrid pekan lalu, kata badan sepak bola Eropa itu pada Kamis (21/3/2019) tengah malam WIB.

Namun, Ronaldo lolos dari larangan bermain sehingga dapat diturunakn pelatih Massimiliano Allegri menghadapi Ajax Amsterdam di perempat final, dengan leg pertama yang dimainkan di Belanda pada 10 April.

Ronaldo, yang mencetak hattrick ketika juara Italia itu membalikkan defisit 0 - 2 dari leg pertama untuk menang agregat 3 - 2 melawan Atletico, menunjuk ke arah selangkangannya dengan dua tangan setelah mencetak gol ke gawang lawan.

Pelatih Atletico Diego Simeone merayakan dengan cara yang sama setelah gol pembuka timnya di leg pertama di ibu kota Spanyol.

Pelatih Argentina itu didenda dalam jumlah yang sama oleh Komite Kontrol, Etika, dan Disiplin Union of European Football Associations (UEFA).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper