Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tinggal 7 Laga Sisa, Samir Nasri Tak Tahu Nasibnya Bersama West Ham

Pemain West Ham United Samir Nasri tidak yakin mengenai masa depannya setelah kontrak jangka pendeknya dengan tim Liga Primer tersebut berakhir di pengujung musim ini.
Gelandang West Ham United Samir Nasri/Reuters
Gelandang West Ham United Samir Nasri/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Pemain West Ham United Samir Nasri tidak yakin mengenai masa depannya setelah kontrak jangka pendeknya dengan tim Liga Primer tersebut berakhir di pengujung musim ini, kata gelandang itu pada Senin (18/3/2019).

Pemain asal Prancis itu, yang menerima larangan doping selama 6 bulan pada 2017 yang kemudian diperpanjang menjadi 18 bulan, kembali ke lapangan pada Januari tahun ini setelah menandatangani kontrak 6 bulan dengan klub London tersebut.

"Saya tidak tahu tentang masa depanku," kata Nasri kepada Evening Standard. "Ada tujuh pertandingan tersisa dan saya hanya ingin bermain bebas dari cedera dan kemudian kami akan duduk dan melihat apa yang terjadi selanjutnya. Hal terpenting bagi saya adalah kembali, itu yang saya lakukan pada Januari."

Nasri memiliki dua assist untuk West Ham dalam lima pertandingan, termasuk satu dalam kemenangan mereka atas Huddersfield Town pada akhir pekan lalu.

Pemain berusia 31 tahun itu, yang bermain untuk Arsenal dan memenangi dua gelar liga bersama Manchester City, absen dalam empat pertandingan karena cedera betis pada awal tahun ini.

"Saya mendapat cedera karena saya tidak terbiasa bermain pekan demi pekan ketika saya sudah lama tidak bermain. Sekarang manajer [pelatih Manuel Pellegrini] menyediakan waktunya bersama saya," kata Nasri.

Setelah jeda internasional, tim London itu, yang berada di peringkat kesembilan setelah 31 pertandingan, menjamu Everton dalam lanjutan Liga Primer pada 30 Maret.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper