Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Champions: Madrid Sikat Ajax, Spurs Menang Besar

Real Madrid dan Tottenham Hotspur sukses mencatat kemenangan dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa pada Kamis (14/2/2019) pagi WIB.
Striker Tottenham Hotspur Fernando Llorente selepas menjebol gawang Borussia Dortmund hanya 2 menit setelah dia masuk lapangan menggantikan Lucas Moura./Reuters-David Klein
Striker Tottenham Hotspur Fernando Llorente selepas menjebol gawang Borussia Dortmund hanya 2 menit setelah dia masuk lapangan menggantikan Lucas Moura./Reuters-David Klein

Bisnis.com, JAKARTA – Real Madrid dan Tottenham Hotspur sukses mencatat kemenangan dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa pada Kamis (14/2/2019) pagi WIB.

Bertarung di Johan Cruyff Arena di Amsterdam, Belanda, Real Madrid, wakil La Liga Spanyol yang berstatus sebagai juara bertahan, menaklukkan tuan rumah Ajax dengan skor tipis 2 - 1.

Gol kemenangan anak asuh Santiago Solari terjadi hanya 4 menit menjelang laga usai melalui kontribusi Marco Asensio.

Sebelumnya pada menit ke-60 Karim Benzema membuka keunggulan Madrid, tetapi Ajax sempat menyamakan kedudukan menjadi 1 - 1 lewat gol Hakim Ziyeh pada menit 75.

Ajax sebelumnya sempat mencetak gol yang diakibatkan kesalahan horor kiper Madrid Thibaut Courtouis, yang gagal menangkap dengan baik bola sundulan Donny van de Beek dan Nicolas Tagliafico menjaringkan bola rebound ke gawang kosong.

Namun, gol itu kemudian dianulir oleh wasit asal Slovenia Damir Skomina karena dalam proses terjadinya gol, ternyata pemain Ajax lainnya, Dusan Tadic, berada dalam posisi offside.

Dengan kemenangan di kandang Ajax, jelas hasil ini sangat menguntungkan Madrid byang akan bertindak sebagai tuan rumah dalam pertandingan leg kedua di Stadion Santiago Bernabeu pada 6 Maret pagi WIB.

Sementara itu, dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar lainnya yang digelar pada saat bersamaan, wakil Inggris Tottenham Hotspur menghabisi pemimpin klasemen sementara Bundesliga Jerman Borussia Dortmund tiga gol tanpa balas.

Bertanding di Stadion Wembley di London, ketiga juga terjadi pada babak kedua melalui Son Heung-min (47’), Jan Vertonghen (83’), dan Fernando Llorente (86’).

Ketika mencetak gol ketiga untuk timnya, Llorente baru bermain selama 2 menit, masuk pada menit ke-84 menggantikan Lucas Moura.

Kemenangan dengan skor telak ini membuka jalan lapang bagi Spurs untuk melaju ke 8 besar, bahkan kalau pun menyerah dengan selisih dua gol di leg kedua di Stadion Signal Iduna Park pada 6 Maret pagi WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper